Gedung Baru Puskesmas Rawat Inap Malin Deman Belum Difungsikan, Ini Penyebabnya

Kepala Dinas Kesehatan Mukomuko, Bustam Bustomo--
MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Pejabat Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten MUKOMUKO, Provinsi Bengkulu, menyampaikan bahwasanya gedung baru Puskesmas Rawat Inap Kecamatan Malin Deman belum difungsikan.
Kepala Dinkes Kabupaten Mukomuko, Bustam Bustomo kepada radarmukomukodisway.id mengungkapkan, operasional Puksesmas Rawat Inap Malin Deman terganjal persoalan arus listrik.
‘’Puskesmas Rawat Inap Malin Deman belum tersambung listrik, itu saja kendala belum difungsikan,’’ kata Bustam Bustomo di Mukomuko.
Pada bangunan gedung baru Puskesmas Rawat Inap telah terpasang instalasi listrik. Hanya saja, kata Bustam, instalasi listrik tersebut belum tersambung ke jaringan.
BACA JUGA:Dana Bantuan Sosial Yang Akan Cair Bulan Mei, Cara Mengeceknya
BACA JUGA:Gedung Baru Puskesmas Rawat Inap di Mukomuko Belum Tersambung Listrik, Ini Penjelasan Dinkes
Untuk penyaluran arus listrik pada bangunan gedung Puskesmas Rawat Inap Malin Deman, setidaknya membutuhkan perangkat kabel penyambung arus dari tiang listrik PLN sekitar 2000 meter.
‘’Ini yang kita pikirkan sekarang, bagaimana kabel untuk penyambung arus bisa diadakan. Sehingga tidak lagi menjadi kendala operasional gedung Rawat Inap Puskesmas Malin Deman,’’ ujarnya.
Sesuai rencana, pengadaan kabel listrik untuk penyambung arus ini melalui anggaran daerah tahun ini.
‘’Kami mengupayakan anggaran untuk pembelian kabel ini pada pergeseran anggaran nanti. Karena memang itu harus diadakan agar Puskesmas bisa difungsikan,’’ paparnya.
Untuk peningkatan pelayanan Kesehatan masyarakat, di tahun 2024 lalu, Pemerintah Kabupaten Mukomuko mendapat kucuran Dana Alokasi Khusus (DAK) sekitar Rp4 miliar lebih untuk kegiatan pembangunan gedung baru Puskesmas rawat inap.
BACA JUGA:Ini Penjelasan Kominfo Mukomuko Terkait Pembiayaan Internet Desa Pasca Kebijakan Efisiensi Anggaran
BACA JUGA:Dewan Belum Terima Hasil Akhir Efisensi Anggaran
Dikatakan Bustam Bustomo, dari dana DAK tersebut pihaknya telah melaksanakan kegiatan pembangunan gedung baru Puskesmas rawat Inap Dusun Baru V Koto di Kecamatan Air Dikit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: