BREAKING NEWS : Gempa Bumi 5,7 SR Guncang Sumbar Hingga Dirasakan Wilayah Mukomuko Bengkulu

BREAKING NEWS : Gempa Bumi 5,7 SR Guncang Sumbar Hingga Dirasakan Wilayah Mukomuko Bengkulu

BREAKING NEWS : Gempa Bumi 5,7 SR Guncang Sumbar Hingga Dirasakan Wilayah Mukomuko Bengkulu--

RADARMUKOMUKO.COM - Gempa bumi berkekuatan 5,7 SR atau memiliki parameter update dengan magnitudo M5,4 mengguncang wilayah Pesisir Selatan (Pessel) Sumatera Barat (Sumbar) yang berbatasan dengan Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu.

Berdasarkan rilis dari  Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa bumi Senin 05 Februari 2024 pukul 07.52.22 WIB berpusat di wilayah Pantai Timur Laut Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat. 

Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M5,4. Episenter gempabumi terletak pada koordinat 2,20° LS ; 100,39° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 90 Km arah Tenggara Tuapejat, Sumatera Barat pada kedalaman 34 km.

BACA JUGA:Seorang Dokter Spesialis Kandungan Terharu Menyaksikan Jalan Menuju Kampung Halamannya Telah Diaspal

BACA JUGA:Punya 31,6 Juta User, BRImo Jadi Aplikasi Mobile Banking Paling Banyak Diunduh Di Indonesia Tahun 2023

Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempabumi yang terjadi merupakan jenis gempabumi dangkal yang berasosiasi dengan  struktur sesar Mentawai. 

Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempabumi memiliki mekanisme pergerakan oblique turun (oblique normal-fault).

Gempa bumi ini berdampak dan dirasakan di daerah Mentawai, Padang, Agam, Padang Pariaman dengan skala intensitas III MMI (Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu), daerah Pesisir Selatan, Padang Panjang, Bukit Tinggi dengan skala intensitas II MMI.

(Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang). Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi ini TIDAK BERPOTENSI TSUNAMI.

BACA JUGA:Ini Dia Galaxy S24 Series! The First Smartphone dengan Galaxy AI yang Dihadirkan Samsung ke Indonesia

BACA JUGA:Budidaya Ikan Mulai Digemari Masyarakat Mukomuko, Produksi Meningkat, Dukung Asupan Gizi dan Ketahanan Pangan

Kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. 

"Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun  tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali ke dalam rumah" kata Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG Dr. Daryono,S.Si., M.Si.

Warga Mukomuko, Ujang mengaku sempat kaget dengan terjadinya gempa bumi pagi tersebut. Menurutnya guncangan terasa cukup kuat hingga membuat warga berhambusan keluar dari rumah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: