Sejumlah Petani Sawit Mukomuko Mendeklarasikan Gus Imin Presiden

Sejumlah Petani Sawit Mukomuko Mendeklarasikan Gus Imin Presiden

Sejumlah Petani Sawit Mukomuko Mendeklarasikan Gus Imin Presiden--

 RADARMUKOMUKO.COM - Sejumlah Petani sawit di Desa Sumber Makmur Kecamatan Sungai Rumbai Kabupaten Mukomuko Bengkulu, mendeklarasikan Muhaimin Iskandar presiden 2024. 

Para petani sawit setempat terlihat dengan antusias dan semangat menggebu-gebu membentangkan spanduk yang berisi tulisan Deklarasi Gus Imin Presiden 2024. Dalam spanduk tersebut juga terdapat foto Muhaimin Iskandar yang mereka gadang-gadang mejadi presiden 2024 mendatang. 

BACA JUGA:Jangan Lewatkan! Festival Danau Nibung Mukomuko 2023, Berikut Jadwalnya

Salah satu petani sawit di Desa Sumber Makmur, Taufik Muslimin menyebut, mereka berharap Gus Imin menjadi penentu dalam Pemilihan Presiden dan wakil Presiden 2024 mendatang. Mereka para petani sawit ini hanya berharap kalau Gus Imin berhasil memenangkan Pilpres 2024 mendatang bisa berpihak dengan para petani. 

"Jika Gus Imin jadi Presiden, harapan petani sawit harga sawit meningkat diatas 2000 rupiah di tingkat petani," kata Taufik Rabu 28 Juni 2023.

BACA JUGA:Lurah dan RT Dukung Aparat Bombardir Sarang Maksiat di Mukomuko

Deklarasi Gus Imin Presiden 2024 itu, para petani yang hadir terlihat kompak mendukung Gus Imin menjadi presiden. Dengan menyerukan slogan Bangkit, Solid Menang.

"Kami petani sawit Kabupaten Mukomuko mendukung Gus Imin sebagai Presiden 2024. Bangkit, Solid menang," serunya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: