Empat Desa di Air Manjuto Tuntas Salurkan BLT-DD Tahap III
Ilustrasi BLT-antara-
RADARMUKOMUKO.COM - Sebanyak delapan desa yang tersebar di Kecamatan Air Manjuto, diketahui baru empat desa yang sudah tuntas menyalurkan BLT-DD Tahap III untuk bulan Juli, Agustus dan September.
Diantaranya Desa Manjuto Jaya, Sinar Jaya, Kota Praja dan Pondok Makmur. Sedangkan Desa Agung Jaya, Sido Makmur, Tirta Mulya dan Tirta Makmur baru menyalurkan BLT-DD sampai bulan Agustus.
Sedangkan bantuan untuk bulan September ini belum dilakukan penyaluran oleh pemerintah desa tersebut. Hal ini diakui oleh Camat Air Manjuto, Sugiyanto, S.Pd saat dikonfirmasi kemarin.
''Kita sudah koordinasi dengan pemerintah desa, agar secepatnya menyalurkan BLT-DD tahap III ini. Mudah-mudahan dalam minggu ini empat desa yang belum akan selesai menyalurkan BLT pada warganya,'' sampai Sugiyanto.
Lanjutnya, berdasarkan data jumlah KPM BLT-DD dari masing-masing desa. Penerima BLT-DD di Kecamatan Air Manjuto tahun ini mencapai 670 orang atau kepala keluarga.
Jumlah ini tersebar di delapan desa yang ada di Kecamatan Air Manjuto. Selain itu, ia juga mengingatkan pemerintah desa agar secepatnya menyelesaikan fisik pembangunan tahap dua. Sehingga desa bisa melakukan pengajuan pencairan dana desa tahap tiga.
''Waktu yang tersisa tahun ini hanya empat bulan, jadi cepatlah realisasikan dana desa. Jika itu untuk pembangunan, segera selesaikan pembangunannya. Jika itu pemberdayaan masyarakat, maka cepatlah digelar kegiatan tersebut,'' tutup Sugiyanto. (api)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: