Pejabat Eselon II, Edi Kasman Beber Alasan Mundur dari Jabatan Kepala Dinas Sosial Mukomuko

Pejabat Eselon II, Edi Kasman Beber Alasan Mundur dari Jabatan Kepala Dinas Sosial Mukomuko

Pejabat Eselon II, Edi Kasman Beber Alasan Mundur dari Jabatan Kepala Dinas Sosial Mukomuko--

MUKOMUKO, RMONLINE.ID – Alasan penguat Edi Kasman, SH, salah seorang pejabat eselon II di Pemkab Mukomuko, Bengkulu mengundurkan diri dari jabatan terungkap. Tidak dalam tekanan, tetapi murni disebabkan karena sakit yang dideritanya. 

Ketika dikonfirmasi pada Jum’at, 5 Juli 2024, sore. Kepala Dinas Sosial Mukomuko, Edi Kasman, SH tidak menepis bahwa dirinya telah membuat surat pernyataan mengundurkan diri dari jabatan Kepala Dinas Sosial. 

Ditegaskannya, surat yang dikirimkan langsung ke Bupati Mukomuko bukan berisi permohonan pengunduran diri, tetapi surat pernyataan mundur dari jabatan kepada dinas.   

‘’Surat yang saya sampaikan kepada pak bupati, bukan permohonan pengunduran diri, tetapi pernyataan pengunduran diri dan dibubuhi materai,’’ kata Edi Kasman. 

BACA JUGA:Muharamin dan Edwar Paling Serius Tantang Sapuan dan Huda di Pilbup Mukomuko

BACA JUGA:Kejari Pelimpahan Tahap II Perkara Dugaan Korupsi RSUD Mukomuko

Edi Kasman turut membeberkan kronologi hingga membuat dirinya terpaksa harus mengundurkan diri dari jabatan Kepala Dinas Sosial.

Dijelaskannya, dirinya sudah lama menderita sakit. Namun semenjak usai Ramadhan 1445 Hijriah lalu, kondisi sakit yang dialaminya makin kambuh. Kata Edi, mungkin sakit ini seiring dengan bertambahnya usia.

Ia pun menyampaikan, dengan kondisi sakit yang makin parah ini, tiga bulan terakhir dirinya sudah 2 kali menjalani rawat inap di salah satu rumah sakit ternama di Kota Padang. 

Seiring dengan hal itu, ia pun mengakui sudah berulang kali menjalani rawat jalan pada rumah sakit tersebut, sesuai dengan yang disarankan dokter yang menangani penyakitnya. 

‘’Mungkin ini cobaan dan ujian bagi saya. Sejak usai bulan puasa kemarin, sudah dua kali menjalani rawat inap. Kemudian dilanjutkan dengan rawat jalan, dan saat ini saya masih di Kota Padang menjalani pengobatan rawat jalan,’’ ujarnya. 

Edi Kasman menerangkan, dari hasil diagnosa dokter sakit yang dialaminya adalah penyakit gula darah tinggi dan kolesterol. Dengan kondisi gula tinggi, kondisi fisiknya sering mengalami drop.

‘’Beberapa kali saat sedang tinggi sempat drop,’’ kata Edi Kasman. 

Dengan kondisi sakit yang dideritanya, ia mengakui sering tidak masuk kantor menjalani tugas kerja yang diamanahkan kepada dirinya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: