Nasdem Mukomuko Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati

Nasdem Mukomuko Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati

Nasdem Mukomuko Buka Penjaringan Bakal Calon Bupati -Istimewa-radarmukomuko.com

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu buka penjaringan Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati untuk diusung pada Pilkada Kabupaten Mukomuko 2024. 

Pembukaan pendaftaran dimulai pada tanggal 1 hingga 7 Mei 2024, mendatang.

Pengumuman pembukaan pendaftaran penjaringan calon kepala daerah ini disampaikan oleh Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Mukomuko, Ir. Zulfahni didampingi Sekretaris Nasdem, Fajar Asegaf Prakusya di Sekretariat Partai Nasdem, Kamis, 2 Mei 2024.

BACA JUGA:Segel Kantor Desa Dibuka, Usulan Pemberhentian Kades Air Berau Terus Berporses

BACA JUGA:Sejak Terkoneksi Dengan SUTT, Listrik di Mukomuko Dinilai Belum Membaik

Pendaftaran bakal calon kepala daerah ini, dilaksanakan secara transparan dan terbuka untuk umum.  

‘’Nasdem memanggil kader dan tokoh-tokoh masyarakat yang memiliki peluang, integritas dan niat mencalonkan diri pada Pilkada 2024. Untuk mendaftar, maju melalui Partai Nasdem. Dan rekrutmen ini bakal calon ini dilaksanakan terbuka untuk umum,’’ kata Zulfahni. 

Penerimaan pendaftaran bakal calon kepala daerah dilaksanakan di Sekretariat Partai Nasdem Mukomuko di Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Bandar Ratu, Kecamatan Kota Mukomuko. 

‘’Bagi yang ingin mendaftar, silahkan mendatangi Sekretariat Partai Nasdem, sekaligus disertai dengan membawa Curikulum Vitae, serta mengisi formulir pendaftaran yang disediakan oleh panitia penjaringan,’’ kata Zulfahni. 

BACA JUGA:Mengangkat Nuansa Kehidupan Cinta Tahun 90-an, Inilah Sinopsis Film Korea TUNE IN FOR LOVE

BACA JUGA:Balon Bupati Mukomuko Wismen Mendaftar ke Gerindra, Ingin Bentuk Koalisi Besar

Sejak dibukanya penjaringan, diakui dirinya beberapa tokoh Kabupaten Mukomuko pernah menghubungi dirinya, namun masih sebatas komunikasi lisan. 

‘’Yang minat banyak, namun masih sebatas komunikasi lisan,’’ demikian Zulfahni. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: