Badan Pemekaran Kabupaten Apresiasi Kinerja Bupati Sapuan, Terbukti Mampu Jemput Dana Pusat

Badan Pemekaran Kabupaten Apresiasi Kinerja Bupati Sapuan, Terbukti Mampu Jemput Dana Pusat

Badan Pemekaran Kabupaten Apresiasi Kinerja Bupati Sapuan, Terbukti Mampu Jemput Dana Pusat --

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COMBadan Pemekaran Kabupaten MUKOMUKO mengucapkan terima kasih atas perjuangan dan keseriusan Bupati Sapuan dalam membangun daerah.

Patut diapresiasi, kinerja Bupati Mukomuko, H. Sapuan terbukti mampu jemput dana pusat untuk memacu geliat pembangunan di daerah.

Hal ini disampaikan langsung oleh tokoh perjuangan pemekaran, Badan Pemekaran Kabupaten Mukomuko, Drs. H. Bustari Maler, M.Hum pada Minggu, 17 September 2023.  

‘’Harus kita apresiasi, selaku pengurus Badan Pemekaran Kabupaten Mukomuko, saya mengucapkan terima kasih atas perjuangan beliau (Bupati Sapuan). Beliau gencar lobi, berjuang agar pusat menaruh perhatian membangun daerah ini. Dan itu benar-benar terbukti, banyak pembangunan yang sumber dananya dari pusat untuk Kabupaten Mukomuko,’’ kata Bustari. 

BACA JUGA:Aparatur Pemerintah Gotong Royong Entaskan Kekeringan Sawah di Ipuh, Petani Kembali Bergairah

Perlu diketahui, kata Bustari, mengalirnya pembangunan infrastruktur ratusan miliar yang bersumber dari Instruksi Presiden (Inpres) ke Kabupaten Mukomuko tak lepas dari perjuangan seorang kepala daerah. Kemudian, terwujudnya pembangunan Rumah Sakit Pratama Ipuh, juga bagian dari upaya kepala daerah lobi dana pusat. 

‘’Tak dipungkiri, pembangunan dana Inpres dan pembangunan rumah sakit pratama di Ipuh jadi catatan bagi kita. Itu tak lepas dari bagian perjuangannya,’’ ujar Bustari, salah seorang pejabat senior di Pemkab Mukomuko tersebut.

Yang lebih meyakinkan lagi, kata Bustari, pembangunan jaringan listrik Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) ke wilayah Kabupaten Mukomuko. Tanpa melalui lobi yang bisa meyakinkan pemerintah pusat, tak mungkin hal itu bisa terwujud. 

‘’Pengerjaan jaringan listrik SUTT, jalur Tapan – Mukomuko juga bagian dari prestasi beliau (Bupati Sapuan). Beliau beberapa kali pertemuan dengan petinggi PLN di pusat agar jaringan tersebut bisa terealisasi di Kabupaten Mukomuko,’’ urainya. 

BACA JUGA:Mukomuko Penerima DBH Sawit Terbesar di Bengkulu

Contoh perjuangan lainnya, pembangunan daerah yang notabenenya tanpa menyentuh APBD, seperti halnya Dana Bagi Hasil (DBH) sawit. Terkait DBH sawit ini, kata Bustari, Kabupaten Mukomuko dalam hal ini mendapat porsi lebih dari kabupaten/kota se Provinsi Bengkulu. 

‘’Dulu tak pernah ada yang namanya DBH sawit masuk ke Kabupaten Mukomuko. Ide dan gagasan kepala daerah penghasil sawit, termasuk Bupati Sapuan, sehingga tahun ini Kabupaten Mukomuko kebagian DBH sawit. Ini pernah semenjak kabupaten ini ada,’’ ulasnya. 

Satu hal lagi yang mesti didoakan bersama. Terkait rencana pembangunan Pelabuhan CPO di Mukomuko. Menurut Bustari, pembangunan pelabuhan ini tidak menyentuh APBD maupun APBN. Dengan demikian, ia berharap dukungan dan doa masyarakat Kabupaten Mukomuko agar diberikan kemudahan. 

‘’Rencana pembangunan pelabuhan ini juga sedang diperjuangkan. Mari kita berdoa bersama, agar perjuangan ini diberi kemudahan. Sebab pembangunan ini bersumber dari dana investasi yang cukup besar,’’ pintanya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: