5 Suku di Riau, Diantaranya Terancam oleh Perusakan Hutan

5 Suku di Riau, Diantaranya Terancam oleh Perusakan Hutan

5 Suku di Riau, Diantaranya Terancam oleh Perusakan Hutan--

RADARMUKOMUKO.COM - Provinsi Riau yang dikenal dengan daerah melayu, merupakan salah satu Provinsi di Pulau Sumatera yang turut dihuni oleh berbagai suku yang unik dan tangguh.

Ada lima suku yang merupakan suku asli warga Riau. Suku-suku asli ini memiliki peran penting dalam menjaga kelestarian alam Riau. 

BACA JUGA:10 Mitos Suku Jawa, Larang Poto Bertiga, Langgar Nomor 9 Gadis Bisa Jomblo Selamanya

Namun keberadaan mereka terancam oleh serbuan penguasa lahan yang melibas hutan menjadi perkebunan, terutama sawit.

Untuk menambah pengetahuan terkait dengan keragamanan suku bangsa, berikut sejarah singkat 5 suku asli Riau yang dilansir dari berbagai sumber.

Suku Akit 

Mengenai sejarah perkembangan Suku Akit bermula dari suku laut, jika dilihat dari asal muasal dari Suku Melayu Riau saat ini sama halnya dengan suku bangsa lainnya yang ada di Indonesia, yaitu berbagai percampuran genetika ras yang berasal dari pusat-pusat penyebaran di segala penjuru dunia.

Menurut perkembangan sejarah suku asli Akit yang ada di Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis khususnya di Desa Titi Akar dahulunya termasuk dari Siak Sri Indrapura yang termasuk kerajaan Melayu Riau. Kerajaan ini didirikan sekitar abad 17 oleh Raja Kecik yang digelari Sultan Siak yang berada di pinggir Sungai Siak. 

BACA JUGA:Wanita Tercantik di Indonesia Ternyata Asal 6 Suku Ini

Kelompok ini mengungsi ke daerah lain atas permintaan suku tersebut pindah ke tempat yang lebih aman menuju ke Pulau Padang yang dibatasi oleh selat. Suku tersebut kembali melanjutkan perjalanan ke lautan yang luas yang ada dibagian utara kemudian kembali ke bagian barat disanalah suku tersebut berlabuh dan diterima oleh Datuk Empang Kelapahan. 

Mereka dapat mendiami pulau atas izin dengan syarat SEKERAT MATA BERAS – SEKERAT TAMPING SAGU – SEBATANG DAYUNG EMAS, jika mereka dapat memenuhi syarat tersebut mereka boleh tinggal di pulau itu. Kelompok suku merasa keberatan, kemudian mengadakan perundingan dan mendapatkan kesepakatan untuk pindah ke Pulau Tujuh.

Suku Talang Mamak

Masyarakat Talang Mamak tinggal di wilayah Indragiri Hulu, khususnya di Kecamatan Batang Cenaku, Batang Gansal, Renggat Barat, dan Kelayang.

Suku Talang Mamak termasuk keturunan Melayu Tua. Pada zaman dahulu, suku Talang Mamak disebut dengan Suku Tuha yang artinya adalah suku pertama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: