Mantan Wabup Mukomuko, Haidir Belum Tentukan Sikap Politik 2024
Haidir--
MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM - Walau masih ada waktu satu tahun lagi, namun para tokoh politik maupun tokoh masyarakat mulai ramai diisukan bakal maju pada Pemilu serentak 2024, baik untuk Pileg maupun untuk Pilkada.
Namun mantan wakil Bupati Mukomuko yang juga Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Mukomuko, Haidir belum memutuskan langkah politiknya.
Diketahui, Haidir merupakan salah satu tokoh yang digadang-gadangkan bakal menjadi calon Bupati Mukomuko mendatang, setelah pada Pilkada sebelumnya terganjal.
BACA JUGA:Perdana, Festival Sarafal Anam HUT Mukomuko Diikuti Mak-Mak Majelis Ta’lim
Ketika dimintai tanggapannya, Haidir mengatakan fokusnya saat ini adalah bagaimana PKB bisa memenangi Pemilu 2024. Soal apakah dirinya akan mencalonkan diri pada pemilihan legislatif maupun pemilihan kepala daerah 2024, ia belum bisa memastikan.
‘’Kita sekarang fokus dulu ke parpol, mulai dari penyusunan calon maupun strategi memenangkan pemilu,’’ katanya.
Walau belum memastikan dirinya maju atau tidak, Haidir mengisyaratkan pada 2024, akan meramaikan Kabupaten Mukomuko dengan alat peraga kampanye PKB, mulai dari spanduk maupun baliho.
BACA JUGA:Tak Terima Ketua BPD Diganti, Jury Yanto Ancam Gugat ke Kecamatan
Karena PKB punya target besar untuk memenangi pemilihan legislatif dan pemilihan presiden, termasuk akan dilanjutkan dengan Pilkada.
‘’PKB targetnya menang, baik pileg maupun Pilres, ini juga berkaitan dengan Pilkada nanti,’’ tutupnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: