Catatan Dahlan Iskan

Kamis 01-06-2023,11:00 WIB
Reporter : Tim Redaksi RM
Editor : Tim Redaksi RM

Menko Mahfud MD, pernah diberitakan setuju dengan perubahan ini. Itu disiratkan Mahfud dalam acara internal PDI-Perjuangan dua tahun lalu.

Tokoh PKS seperti Mardani Ali Sierra juga pernah diberitakan setuju dengan perubahan itu.

Tapi siapa sih sebenarnya yang menggugat ke MK soal ini?

Bukan PDI-Perjuangan. Juga bukan tokoh seperti Prof Effendy Gazali. Yang menggugat itu ternyata enam orang. Nama-nama mereka begitu asing di telinga medsos.

Mereka adalah:

1. Demas Brian Wicaksono (pengurus DPC PDIP Probolinggo)

2. Yuwono Pintadi (anggota Partai NasDem)

3. Fahrurrozi (Bacaleg 2024)

4. Ibnu Rachman Jaya (warga Jagakarsa, Jaksel)

5. Riyanto (warga Pekalongan)

6. Nono Marijono (warga Depok).

Mereka menjadi bintang baru sekarang ini. Apalagi kalau gugatan mereka dikabulkan.

Kini giliran para calon legislatif yang asam-pedas-pahit. Kalau sampai sistemnya jadi tertutup akan terjadi kegaduhan yang berat di masing-masing partai.

Apalagi proses pencalonan sudah jalan. Mereka sudah banyak keluar uang. Uang bukan es: yang sudah mencair tidak bisa lagi dibekukan. (Dahlan Iskan)

 

Komentar Pilihan Dahlan Iskan di Tulisan Edisi 30 Mei 2023:

Kategori :