Hanya Huda dan Sapuan Lampirkan Jumlah Kekayaan Saat Mendaftar di Gerindra, 3 Nama Direkom

Hanya Huda dan Sapuan Lampirkan Jumlah Kekayaan Saat Mendaftar di Gerindra, 3 Nama Direkom

Hanya Huda dan Sapuan Lampirkan Jumlah Kekayaan Saat Mendaftar di Gerindra, 3 Nama Direkom-Istimewa-Berbagai Sumber

RMONLINE.ID - Pendaftaran untuk bakal calon bupati dan wakil Bupati di partai Gerindra Mukomuko sudah resmi ditutup. 

Adapun jumlah nakal calon Bupati dan wakil bupati yang mendaftar ke Gerindra sebanyak 8 orang, namun yang mengembalikan berkas hanya 4 atau lima nama saja.

Menariknya lagi, dari sekian banyak calon yang melampirkan jumlah harta kekayaan hanya dua orang, yaitu Sapuan dan Choirul Huda.

BACA JUGA:BKPSDM Mukomuko: Pengangkatan Pelaksana Tugas Pejabat Mundur Tunggu Titah Bupati

BACA JUGA:Kelola Dana Hibah Rp 25 Miliar, Disarankan Dokter Ketua KPU Mukomuko Mundur

Padahal jumlah kekayaan merupakan salah satu pertimbangan dari partai dalam memilih bakal calon bupati yang bakal diusung.

"Kebanyakan tidak menyampaikan jumlah kekayaan, padahal sudah kita minta, karena ini sebagai bentuk kejujuran dan aakn menjadi pertimbangan parpol. Jumlahnya tidak kita beberkan hanya menjadi pertimbangan," kata Ketua Gerindra Mukomuko, Armansyah,ST.

Proses selannjutnya, tim seleksi Gerindra mulai menentukan siapa yang akan direkomendasikan ke provinsi dan pusat.

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Berikan Layanan Vaksinasi Jembrana Gratis, Bantu Peternak Agar Tidak Merugi

BACA JUGA:Jelang Akhir Jabatan Waka II DPRD Mukomuko Diganti, Undangan Paripurna PAW Hari ini

Dari 8 nama, paling banyak calon yang akan direkom ke provinsi hingga ke pusat 3 orang, selebihnya belum mendapat kepercayaan atau kesempatan diusung Gerindra untuk calon bupati.

"Dalam sehari, dua hari kedepan sudah kita tetapkan 3 nama yang akan direkom," paparnya.

Adapun tahapan prosesnya, pengurus kabupaten menyampaikan rekom nama-nama bakal calon bupati ke provinsi.

Setelah itu pengurus provinsi bersama dengan kabupaten menentukan untuk rekom ke pusat, hingga nanti dikeluarkan surat mandat kepada nama yang mendapat kepercayaan dari Parpol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: