Hindari Mengonsumsi Makanan Ini Saat Sahur Biar Lebaran Tetap Langsing
Hindari Mengonsumsi Makanan Ini Saat Sahur Biar Lebaran Tetap Langsing-Ilustrasi-Berbagai Sumber
BACA JUGA:THR Seluruh ASN Dipastikan Cair, Perangat Desa Masih Banyak yang Galau
Makanan olahan umumnya mengandung kalori dan garam yang cukup tinggi. Alhasil, meskipun makan sedikit, jumlah kalori yang masuk ke tubuh bisa besar sekali.
Nah, kalau terlalu sering, maka tentu saja berat badan mungkin akan mengalami kenaikan meskipun kamu sudah berpuasa.
2. Makanan Tinggi Gula
Makanan tinggi gula sangat tidak disarankan untuk dikonsumsi saat sahur karena tidak memberikan rasa kenyang yang tahan lama.
Kandungannya pun juga hanya gula dan lemak sehingga sangat rendah vitamin dan serat.
Mengonsumsi makanan tinggi gula saat sahur dapat meningkatkan kadar gula darah dan berpotensi memberikan rasa lemas saat berpuasa nanti.
Oleh karena saat berpuasa super lemas, akhirnya kamu pun melampiaskannya dengan makan sepuasnya saat buka.
Tanpa disadari, makanan yang dikonsumsi pun ternyata sudah berlebihan sehingga berat badan pun tidak akan mengalami penurunan.
Adapun jenis makanan yang tinggi gula meliputi: aneka olahan gorengan dan roti manis serta minuman bersoda.
3. Gorengan
Berbagai macam gorengan, seperti bakwan sayur, bakwan jagung, pisang goreng, pangsit goreng, maupun jenis gorengan lain kerap ditemui untuk menjadi takjil saat berbuka puasa dan juga sahur.
Namun, jika kamu tidak ingin diet yang sudah dijalankan gagal, sebaiknya hindari gorengan saat sahur..
Pasalnya, makanan tersebut sangat tinggi lemak jenuh yang tidak baik bagi kesehatan tubuh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: