Dewan Kecewa Kadis Banyak DL, Pembahasan APBD Terkendala
Dewan Kecewa Kadis Banyak DL, Pembahasan APBD Terkendala--
RADARMUKOMUKO.COM - Anggota DPRD Mukomuko mengaku kecewa, karena disebabkan banyak kepala dinas yang memilih dinas luar (DL) pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2024 terkendala.
Bahkan hampir dipastikan, tahapan pembahasan anggaran bakal molor dari jadwal yang sudah ditetapakn Badan musyawarah dewan sebelumnya.
Sekarang tahapannya pembahasan di tingkat komisi. Sesuai agenda senin, 30 oktober 2023 paripurna laporan komisi.
Ketua Komisi II DPRD Mukomuko, Wisnu Hadi,SE mengatakan harusnya senin ini sudah laporan komisi, karena itu sesuai dengan jadwal Bamus.
BACA JUGA:Baru Tahu, Ini Fungsi Lampu Jauh Kendaraan Yang harus Diketahui, Ada Etika Harus Diperhatikan
BACA JUGA:Capres Cukup Kuasai 5 Provinsi Ini Untuk Memenangi Pilpres 2024, Salah Satunya di Sumatera
Namun karena pembahasan di komisi belum selesai, maka ia memastikan paripurna akan ditunda hingga waktu yang belum ditentukan.
"Kita pastikan paripurna laporan komisi akan ditunda karena pembahasan belum selesai, masih ada beberapa OPD lagi yang belum final pembasannya," kata Wisnu didamping Suwarno dan juga Kabri.
Ia mengaku masih ada beberapa OPD yang belum selesai pembahasan di komisi II. Kondisi tidak jauh beda juga didahapi komisi lainnya. Maka melihat keadaan ini, ia memastikan paripurna akan ditunda hingga waktu belum ditentukan.
Alasan dari pihak kepala OPD tidak hadir pembahasan, karena masih kegiatan dinas luar. Bahkan undangan sudah tiga kali disampaikan.
Tidak hanya itu dewan sudah meluangkan waktu pembahasan di luar jam kerja, baik malam maupun pada hari libur. Tapi tetap saja, pihak OPD masih ada yang tidak bisa datang.
"Kita sudah rela sediakan waktu hari libur seperti ini, tapi mereka juga tidak bisa hadir. Maka tidak salah kita lagi jika pembahasan ini bakal molor hingga waktu belum ditentukan. Karena mau tidak mau jadwal akan disesuaikan kembali nanti," tegas Wisnu.
BACA JUGA:Jangan Beli, Bikin Aja Ini Dia Cara Membuat Es Krim Sendiri di Rumah dengan Bahan-Bahan Sederhana
BACA JUGA:Bukan Sekedar Pengharum Masakan, Ternyata Daun Salam Juga Bermanfaat Bagi Kesehatan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: