Pemetaan dan Survei KPK, Mukomuko Terbaik 2 dalam Upaya Pemberantasan Korupsi
Pemetaan dan Survei KPK, Mukomuko Terbaik 2 dalam Upaya Pemberantasan Korupsi --
BENGKULU, RADARMUKOMUKO.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menempatkan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Mukomuko diposisi terbaik 2 dalam pemetaan kemajuan dan upaya pemberantasan korupsi di lingkungan Pemda se Bengkulu tahun 2022.
Kedudukan ini dapat diketahui berdasarkan indeks Survei Pelayanan Integritas (SPI) KPK terhadap kinerja pelayanan Pemerintah Daerah (Pemda) se Provinsi Bengkulu tahun 2022 yang disampaikan KPK pada Rapat Koordinasi (Rakor) tindak lanjut SPI di hotel Mercure, Kota Bengkulu, Rabu, 9 Agustus 2023.
BACA JUGA:Kuota PPPK dan CPNS Sudah Ditetapkan, Pendaftaran Online, Berikut Tahapan dan Caranya
Survei Pelayanan Integritas (SPI) merupakan prangkat diagnostik yang dapat digunakan sebagai alat ukur obyektif untuk memetakan capaian dan kemajuan upaya pemberantasan korupsi yang dilakukan oleh kementerian/lembaga/pemerintah daerah (K/L/PD).
Dalam praktiknya, penilaian dilaksanakan dalam dua sistem. Secara internal melibatkan responden pegawai pada instansi dan penilaian eksternal dengan melibatkan responden pengguna layanan atau mitra kerja sama.
BACA JUGA:DLH Tidak Memungut Retribusi Sampah Dari Masyarakat
Atas capaian ini, Bupati Mukomuko, H. Sapuan, SE., MM., Ak., CA., CPA., CPI melalui Sekda Mukomuko, Dr. Abdiyanto, SH., MH mengucapkan terima kasih kepada semua jajaran atas semangat dedikasi dan kerjasama dalam mewujudkan kinerja terbaik dalam menjalani tugas pokok dan fungsi (tupoksi) yang telah diamanahkan. Khususnya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Dikatakan Sekda, secara khusus kepada OPD yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil), Dinas Sosial, Dinas Kesehatan beserta Puskesmas, RSUD dan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Perizinan Satu Pintu (DPMPTSP). OPD ini memiliki tanggung jawab besar dan unsur penting dalam hal penilaian SPI KPK.
‘’OPD pelayanan ini memberikan kontribusi sangat penting dalam penilaian SPI KPK. Alhamdulillah, berkat kerjasama dan dedikasi kinerja selama ini, hasil SPI KPK memposisikan Kabupaten Mukomuko terbaik ke dua se Provinsi Bengkulu,’’ ungkap Sekda.
BACA JUGA:Polres Mukomuko Sosialisasi Bahaya Narkoba Libatkan Pelajar
Perlu diketahui juga, hasil SPI KPK tahun 2022, menunjukkan tren positif bagi Pemkab Mukomuko dan menduduki komposisi peningkatan tertinggi dibandingkan dari tahun 2021.
‘’Tentulah pengorbanan bapak Ibu tidaklah berhenti sampai di sini, karena ke depan tantangan dan perhatian serta kerja keras bapak Ibu semakin diharapkan oleh pemerintah Kabupaten Mukomuko khususnya dan Masyarakat umumnya,’’ ujar Sekda.
BACA JUGA:Bincang Persiapan Liga AAFI Nasional 2023 U-16, AFM Mukomuko Kembali Agendakan Latihan Rutin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: