Turnamen Sibak CUP XIII Dimulai

Turnamen Sibak CUP XIII Dimulai

Pembukaan: Penampakan persiapan pembukaan tunamen sibak ke XIII--

IPUH, RADARMUKOMUKO.COM - Perhelatan Turnamen Sibak CUP XIII secara resmi dibuka hari ini Selasa,(29/11). Jika tidak ada halangan dan perubahan jadwal. Pembukaan turnamen bola kaki antar Provinsi itu, akan dihadiri Gubernur Bengkulu, Bupati Mukomuko, dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya. Pembukaan turnamen ini akan berlangsung di Stadion Bumi Muar Sakti Desa Sibak Kecamatan Ipuh. Senin kemarin persiapan pembukaan turnamen sudah 90 persen. Dan hari ini panitia sudah siap menyambut semua tamu undangan, dan klub yang akan berlaga setelah pembukaan.

Kepala Desa (Kades) Sibak, Maswari mengungkapkan, turnamen Sibak CUP XIII ini lumayan besar. Karena yang ikut serta tidak hanya klub bola kaki dalam kabupaten ini saja. Tetapi juga ada dari Kerinci, dari Bengkulu Utara, Bengkulu dan lainnya. Ia berharap turnamen ini bisa berlangsung sportif dan damai. "Berdasarkan laporan dari panitia pelaksana. Sejauh ini sudah ada 52 klub yang mendaftar. Dan siap bertempur di Stadion Bumi Muar Sakti Desa Sibak setelah pembukaan," ungkap Maswari Senin kemarin.

Dijelaskannya, total hadiah turnamen ini mencapai puluhan juta rupiah. Memang tidak begitu besar. Namun, turnamen ini bisa mempererat tali silaturahim di bidang olahraga cabang bola kaki. Karena itu ia berharap setiap klub agar bermain sportif. Dengan menampilkan skill terbaik secara berkelompok dan secara individual. "Open turnamen Sibak CUP, ini bukan pertamakali dilaksanakan. Tetapi turnamen ini digelar satu kali dalam dua tahun. Sekarang adalah turnamen yang ke XIII. Kita harap turnamen tahun ni juga bisa berhasil dan sukses seperti tahun sebelumnya," harap Maswari.

Ditambahkannya, Sponsor utama turnamen ini adalah Ayu Teknik Simpang SP1 Penarik. Dan para donatur lainnya. Mewakili masyarakat Desa Sibak dan panitia pelaksana, mengucapkan terimakasih kepada sponsor dan donatur yang sudah berpartisipasi dan mendukung turnamen ini. "Sekarang persiapan pembukaan sudah 90 persen. Besok (hari ini) kegiatan pembukaan siap untuk dilaksanakan. Jadwal pembukaan dilaksanakan setelah shalat zuhur. Selanjutnya, Stadion Bumi Muar Sakti Desa Sibak siap menjamu semua pemain dan suporter," tutupnya.(ide)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: