RADARMUKOMUKO.COM – Ketika sedang mengidap penyakit apapun kita disarankan untuk tidak sembarangan dalam memilih makanan, termasuk penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi.
Hipertensi atau tekanan darah tinggi dapat menyebabkan beberapa faktor penyakit komplikasi lainnya apabila tidak ditangani dengan baik. Salah satu cara untuk membuat tensi darah kembali normal adalah dengan memerhatikan asupan makanan.
Seperti yang sudah kita ketahui bahwa tekanan darah tinggi terjadi salah satunya karena mengonsumsi garam berlebihan, itu artinya makanan asin harus dibatasi oleh pengidap darah tinggi.
BACA JUGA:Ini Penjelasan ahli gizi, Anak Zaman Dulu Tumbuh Sehat Tanpa Susu Tambahan? BACA JUGA:Merk Sepatu Lokal yang Berkibar di Tahun 2024, Ini AlasyaTerkadang, hipertensi terjadi secara tiba-tiba tanpa adanya tanda-tanda, maka dari itu penting sekali untuk memperhatikan jumlah kalori yang ada di dalam makanan yang akan dikonsumsi supaya tekanan darah tetap terkontrol dengan baik.
Selain menjaga kadar garam, pengidap hipertensi sangat disarankan untuk memperhatikan jumlah kalori di dalam makanan, dan yang paling penting pengidap hipertensi harus mengonsumsi asupan makanan yang banyak mengandung erat agar menjaga stabilitas tekanan darah.
Lalu, apa saja makanan yang perlu dihindari oleh pengidap hipertensi? Dikutip dari berbagai sumber, ini dia penjelasannya:
1. Garam
Kandungan nutrium di dalam tubuh yang cukup tinggi disebabkan oleh konsumsi garam yang berlebihan, hal ini tentu saja dapat mengikat cairan sehingga meningkatkan volume darah.
Untuk itu perlu adanya pembatasan penggunaan garam untuk pengidap hipertensi, maksimal 1.500 miligram perhari atau setara dengan 1 sendok teh.
2. Kulit ayam
Kulit ayam menjadi salah satu makanan yang paling enak dan disukai banyak orang, namun sayangnya untuk penderita hipertensi kulit ayam sangat tidak disarankan untuk dikonsumsi karena kulit ayam mengandung banyak lemak jenuh dan lemak trans yang dapat meningkatkan volume darah.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Makanan yang Dapat Meredakan Nyeri Haid dan Bantu Ringankan Kram Perut
BACA JUGA:Perempuan Harus Tahu, Ini Dia 5 Penyebab Sering Telat Menstruasi Hingga Siklus yang Tidak Lancar
3. Gorengan
Sama seperti kulit ayam, gorengan menjadi salah satu makanan yang harus dihindari oelh penderita hipertensi, hal ini dikarenakan di dalam gorengan juga terkandung lemak trans yang tidak baik untuk tubuh, terlebih lagi jika minyak goreng yang digunakan sudah dipakai berulang kali.