Tes Sirkuit Baru Uji SIM Polres Mukomuko, Jalur Sederhana dan Mudah Dilewati

Senin 07-08-2023,19:18 WIB
Reporter : Ibnu Rusdi
Editor : Ibnu Rusdi

‘’SIM bukan dimohon melainkan diuji, berarti untuk mendapat SIM harus melalui ujian ,’’ sampai Kapolres. 

Perubahan materi ujian SIM C merupakan tindak lanjut dari keluhan masyarakat. Saat ini ujian praktik SIM lebih mudah dengan dihapusnya jalan zig-zag dan angka 8. 

Selain itu lintasan tempat ujian praktik SIM juga diperlebar. Perubahan ini merupakan bentuk perhatian dari Kapolri Listyo Sigit Prabowo. Dengan harapan perubahan ini bisa mempermudah masyarakat dalam mengikuti ujian pembuatan SIM.

BACA JUGA:Proyek Dana Inpres di Mukomuko Dimulai, Bupati: Mari Bersama Kita Dukung

‘’Ada perubahan signifikan dalam materi ujian praktik terbaru ini dan pastinya lebih mudah. Perubahan ini tidak akan mengurangi kemahiran dalam berkendara,’’ ujarnya. 

Dalam pelaksanaan ujian praktik, Kapolres Mukomuko juga mengaturkan kemudahan bagi peserta. 

‘’Bagi peserta, boleh remedi dan kita berikan kesempatan satu kali untuk mengulangi bagi yang tidak lolos,’’ demikian Kapolres Mukomuko. *

Kategori :