Penampilan LE SSERAFIM di Coachella Week 2 Lebih Stabil Atau Hanya Lipsync?

Penampilan LE SSERAFIM di Coachella Week 2 Lebih Stabil Atau Hanya Lipsync?

Penampilan LE SSERAFIM di Coachella Week 2 Lebih Stabil Atau Hanya Lipsync?-Ilustrasi -Berbagai Sumber

Mereka bisa menghemat tenaga di beberapa lagu sehingga menyuguhkan penampilan energik di dua lagu terakhir. 

Sebagai vokalis utama, Yunjin dan Chaewon tak luput dari kritik, karena suara mereka yang kurang stabil pekan lalu. 

Pada penampilan hari ini, keduanya berhasil tampil lebih maksimal, terlebih saat menjangkau nada tinggi.

BACA JUGA:Apakah Kamu Termasuk Orang Minimalis yang Hidup Damai? Inilah Tanda-tandanya Orang Hidup Damai

BACA JUGA:Udah Nyoba Bulking Tapi Gagal? Inilah 6 Kesalahan dalam Bulking

Di sisi lain, Sakura, Kazuha, dan Eunchae terlihat berusaha menjaga suara mereka tetap stabil dengan cara mengurangi gerakan dance di beberapa lagu. 

Terlepas dari itu, penampilan mereka yang enjoy dan menikmati membuat banyak penggemar lega. 

Namun, Namun setelah tampil, warganet tampaknya tak cukup puas. LE SSERAFIM dituding lipsyinc dan bernyanyi menggunakan backtrack. 

Tudingan tersebut didasarkan warganet pada momen saat mereka menyanyikan ANTIFRAGILE.

Saat itu, Chaewon terlihat menjauhkan mikrofonnya namun suaranya tetap keluar. 

"LE SSERAFIM 80 persen lipsync kali ini. Kau bisa mengetahui ini saat mereka 'adlib'. Jesus, HYBE apa yang kau lakukan?" ujar @Teumquinnn di X.

Hal yang sama terjadi saat Kazuha. Dia juga menjauhkan mikrofonnya sebelum lirik bagiannya selesai dan vokalnya tetap bermain. Hal tersebut kembali membuat Yunjin cs banjir kritikan. 

"Coachella tak mengizinkan penggunaan backtrack dan lip sync saat tampil. Namun dari sini, HYBE harus mencari solusi bagaimana meningkatkan kualitas vokal grup ini," ujar akun X @obinaevis.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: