Pemerintah Tabur Puluhan Ribu Bibit Ikan di Danau Nibung Mukomuko

Pemerintah Tabur Puluhan Ribu Bibit Ikan di Danau Nibung Mukomuko

Pemerintah Tabur Puluhan Ribu Bibit Ikan di Danau Nibung Mukomuko--

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Pemerintah Provinsi Bengkulu dan Pemerintah Kabupaten Mukomuko tabur puluhan ribu bibit ikan air tawar di Danau Nibung Mukomuko. Penaburan bibit ikan bersamaan dengan rangkaian pembukaan kegiatan Festival Danau Nibung 2023 pada Sabtu, 22 Juli 2023.

‘’Bibit ikan air tawar jenis nila yang ditabur hari ini, sebanyak 20 ribu ekor. Ini diperoleh dari hasil produksi BBI (Balai Benih Ikan) Pemkab di Lubuk Pinang,’’ ungkap Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Mukomuko, Eddy Aprianto, SP., M.Si.

Prosesi penaburan bibit ikan, secara berurutan dimulai oleh Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah, Bupati Mukomuko, H. Sapuan, SE., MM., Ak., CA., CPA., CPI, Wakil Bupati Mukomuko, Wasri. 

BACA JUGA:Hasil Survei Masyarakat, Pelayanan Adminduk Pemkab Mukomuko Semakin Membaik

Berikutnya, Kapolres Mukomuko, Dandim 0428/MM, Ketua DPRD Mukomuko dan anggota DPRD Provinsi Bengkulu. Kemudian, Sekda Mukomuko yang diikuti oleh Kepala OPD Pemprov Bengkulu dan Kabupaten Mukomuko serta Ketua TP PKK, Dharma Wanita Perempuan, Bhayangkari, Ikatan Keluarga DPRD dan Persit Kartika Candra Kirana Kodim 0428/MM. 

Danau Nibung merupakan sebuah danau yang terletak di Pulau Sumatera, Indonesia. Secara administrasi, sebagian masuk wilayah Kecamatan Air Manjuto dan sebagian lagi di wilayah Kecamatan Kota Mukomuko, Kabupaten Mukomuko, Bengkulu. 

BACA JUGA:Hindari Rentenir, Bupati Sarankan UMKM Mukomuko Manfaatkan Kredit UMi BRI

Danau Nibung memiliki areal luas kurang lebih 1.615 hektare. Di samping didukung dengan panorama alamnya yang indah, masih asri. Danau ini juga mengandung segudang sejarah dan cerita unik dan menarik. Dengan keindahan yang dimiliki, maka danau ini dijadikan salah satu objek wisata unggulan dari Kabupaten Mukomuko. Upaya untuk mempromosi objek wisata ini, Pemkab Mukomuko telah menjadikan Festival Danau Nibung menjadi agenda tahunan. 

Adapun Festival Danau Nibung 2023, dengan mengusung tema ‘’Bangkitkan Wisata Kreatif Menuju Mukomuko Maju’’. Festival ini dibuka langsung oleh Bupati Mukomuko, H. Sapuan, SE., MM., Ak., CA., CPA., CPI. 

Sambutan Bupati di Acara Festival Danau Nibung 2023

Dalam sambutannya, Bupati Mukomuko H. Sapuan menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak, baik dari unsur pemerintahan, unsur masyarakat, seniman dan budayawan yang turut serta berpartisipasi dalam menyukseskan pelaksanaan kegiatan Festival Danau Nibung. 

BACA JUGA:Pembangunan Pelabuhan CPO di Mukomuko Investasi Murni, Bupati Sampaikan Perkembangan Terbarunya

Perlu diketahui, bahwasanya Festival Danau Nibung ini masuk dalam bagian dari ivent provinsi. Di Provinsi Bengkulu ini, terdapat 2 festival yang telah masuk dalam agenda provinsi, satu di Bengkulu Selatan dan satu lagi Festival Danau Nibung di Kabupaten Mukomuko. 

‘’Kita merasa bersyukur dan terima kasih kepada pemerintah provinsi. Dimana, festival Danau Nibung ini termasuk dalam bagian ivent provinsi,’’ ungkap Bupati. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: