Musrenbangcam, Warga Selagan Raya Minta Pengaman Jembatan, Ini Alasannya
MUSRENBANGCAM: Suasana Musrenbangcam di kantor Camat Selagan Raya, Rabu (8/2).-Istimewa- radarmukomuko.com
Hal yang demikian, membuat pemerintah desa, tidak antusias lagi mengajukan pembangunan melalui Musrenbangcam.
Wahyuana juga menyampaikan, kondisi jembatan di Lubuk Sahung, mengkhawatirkan.
Pada bagian bawah pondasi sudah tergerus air.
‘’Dilihat dari atas, jembatan ini kokoh.
Tapi aslinya sudah rapuh. Kalau sudah roboh, butuh biaya miliaran untuk membangun lagi.
BACA JUGA:Badai Reda, Puluhan Nelayan Mukomuko Ketiban Rezeki Ikan Mungkus, Hasil Tangkapan Melimpah
Untuk bangun pengaman, butuh biaya lebih rendah,’’ ungkap Wahyuana.
Ketua DPRD Mukomuko, Ali Saftaini, menyampaikan, masyarakat perlu tahu bahwa, anggaran pemerintah daerah terbatas.
Pada tahun 2024 mendatang, estimasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Rp 928 miliar. Jumlah tersebut, 50 persen, bahkan lebih, digunakan untuk gaji pegawai.
Dengan kondisi yang ada, harap dimaklumi jika tidak seluruh usulan bisa dikabulkan.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: