Update Harga Elpiji 3 Kilogram 2023, Segini Harga Tertinggi di Mukomuko

Update Harga Elpiji 3 Kilogram 2023, Segini Harga Tertinggi di Mukomuko

Penjual Gas Elpiji di Mukomuko--

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Memasuki Januari 2023, Liquefied Petroleum Gas (LPG) subsidi tabung 3 kilogram (Kg) di wilayah Kabupaten Mukomuko masih dibanderol dengan harga Rp 18.200 hingga Rp 21.400 per tabung. 

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop dan UKM) Kabupaten Mukomuko, Hutri Wahyudi, SE, mengungkapkan, hingga saat ini belum ada perubahan mengenai Harga Eceran Tertinggi (HET) elpiji subsidi tabung 3 kg. 

BACA JUGA:Waiting List Haji Hingga 22 Tahun, Daftar Sekarang Berangkat 2045

‘’HET elpiji 3 kilogram untuk wilayah Kabupaten Mukomuko masih berpedoman pada surat Keputusan Bupati Mukomuko Nomor 100-373 tanggal 12 Oktober 2021 dan itu masih berlaku, belum ada perubahan ,’’ ungkap Hutri Wahyudi. 

Secara rinci, sesuai SK Bupati Mukomuko nomor 100-737 tentang HET elpiji tabung 3 kg tersebut. HET elpiji di pangkalan wilayah Kecamatan Air Rami sebesar Rp 18.200. Kecamatan Ipuh Rp 18.400 dan Sungai Rumbai Rp 18.600. Menyusul Kecamatan Malin Deman Rp 18.700 dan Kecamatan Pondok Suguh Rp 18.900.

BACA JUGA:Cepat dan Enak! Kuliner Waroeng Mas Pur Mukomuko Bengkulu, Enaknya Bikin Warga 4 Provinsi Datang Kemari

Kemudian, Kecamatan Teramang Jaya Rp 19.100, Kecamatan Penarik Rp 19.300, Teras Terunjam Rp 19.500 dan Kecamatan Air Dikit Rp 19.700.

Selanjutnya, Kecamatan Selagan Raya Rp 20.100, Kecamatan Kota Mukomuko Rp 20.600 dan Kecamatan Air Manjuto Rp 20.800.

BACA JUGA:Bantu Pasangan Belum Miliki Buku Nikah, Pemkab akan Gelar Isbat Nikah

Tiga wilayah lainnya, Kecamatan XIV Koto Rp 21.000, Kecamatan Lubuk Pinang Rp 21.200 dan Kecamatan V Koto Rp 21.400. 

‘’Rumusan HET elpiji yang ditetapkan dalam SK Bupati ini berdasarkan hasil rapat Pemkab Mukomuko dan dihadiri oleh pihak Pertamina, Hiswana Migas dan distributor elpiji untuk wilayah Mukomuko,’’ ujarnya. 

BACA JUGA:Kemenag Rekrut Petugas Haji 2023, Berikut Tahapan dan Syarat yang Harus Dipenuhi Ini Cara Daftarnya

Mengenai elpiji subsidi pemerintah, terdapat perbedaan harga untuk masing-masing wilayah. Kata Hutri Wahyudi, perbedaan ini dipengaruhi oleh jarak tempuh dan biaya transportasi angkutan.

Sementara, untuk besaran nilai harga dasar dan margin agen kepada masing-masing pangkalan untuk wilayah Kabupaten Mukomuko diberlakukan sama. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: