Personel Polres Dituntut Netral di Pilkades Serentak 2022 

Personel Polres Dituntut Netral di Pilkades Serentak 2022 

MUKOMUKO, radarmukomuko.com -  Personel Polres Mukomuko yang dilibatkan dalam operasi pengamanan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Mukomuko tahun 2022, dituntut netral. Tidak dibenarkan turut serta kampanye atau memberikan dukungan baik secara langsung maupun tidak langsung kepada salah satu calon Kades yang ikut serta dalam pemilihan. Hal ini ditegaskan Kapolres Mukomuko AKBP, Witdiardi, S.Ik., MH melalui Kabag Ops Polres Mukomuko, Kompol Apriadi, SH dalam giat pemberian arahan kepada personel yang terlibat operasi pengamanan Pilkades serentak 2022 di aula Mapolres Mukomuko, Jum’at (01/04) siang. ‘’Seluruh personel Polres Mukomuko dan jajaran diingatkan agar tidak ikut serta dalam mendukung salah satu calon Kades yang ikut dalam pemilihan,’’ sampai Apriadi. Semua personel Polres yang bertugas selama operasi pengamanan Pilkades serentak diimbau untuk dapat menjalankan tugas sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP). Selain itu, juga ditegaskan agar dapat menciptakan situasi dan kondisi yang aman dan nyaman di semua tahapan Pilkades. ‘’Kepada seluruh personel Polres Mukomuko dan jajaran yang terseprin, agar dapat melaksanakan tugas dengan sebaik baik-baiknya, ciptakan situasi yang tertib, aman dan nyaman dalam jalannya pemilihan kepala desa serentak di wilayah hukum Polres Mukomuko,’’ pintanya. Pilkades Serentak 64 desa di Kabupaten Mukomuko Kapolres Mukomuko AKBP, Witdiardi, S.Ik., MH sebelumnya menyampaikan bahwa pihaknya akan menerjunkan 2/3 dari jumlah personel untuk pengamanan pesta demokrasi Pilkades serentak 64 desa di wilayah Kabupaten Mukomuko tahun 2022. Selain itu, untuk mewujudkan Pilkades serentak aman dan kondusif di semua tahapan, pihaknya juga akan koordinasi terkait pengamanan dengan Kodim 0428/MM dan Satuan Polisi Pamong Praja. ‘’Pengamanan Pilkades, kita menyiapkan dua pertiga kekuatan, termasuk 30 orang personel Brimob juga akan kita siagakan. Kemudian, juga melibatkan personel TNI dalam hal ini, Kodim 0428/MM serta Satpol PP. Yang penting, kita menginginkan Pilkades ini berlangsung aman,’’ pungkasnya. (nek)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: