Ratusan Honorer RSUD Mukomuko Geruduk DPRD
MUKOMUKO – Senin (20/12) siang ini, sejumlah Tenaga Kerja Sukarela (TKS) Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mukomuko, geruduk gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Mukomuko. Perihal, memperjuangkan dana jasa piket para TKS RSUD Mukomuko yang diketahui tidak dianggarkan lagi pada Tahun Anggaran (TA) 2022. Masa berjumlah ratusan orang, bergerak dari RSUD Mukomuko sekitar pukul 11.00 WIB. Tiba di titik kumpul, Sekretariat DPRD Mukomuko sekitar pukul 11.16 WIB dan langsung menggelar aksi, menyampaikan tuntutan di hadapan para wakil rakyat. Pada kesempatan itu, sejumlah massa ditemui langsung oleh unsur pimpinan DPRD Mukomuko, Ketua DPRD M. Ali Saftaini, SE., Wakil Ketua I, Nursalim, SIP dan Wakil Ketua II Nopiyanto, SH. Dari sejumlah aspirasi yang disampaikan, dijawab langsung oleh Ketua DPRD Mukomuko, hingga massa membubarkan diri pukul 13.10 WIB. Perwakilan honorer TKS RSUD Mukomuko, Neni Widya Ningsih mengungkapkan, pihaknya hadir di gedung dewan dalam rangka menuntut kejelasan jasa piket untuk para TKS RSUD tahun 2022. Menurut Neni yang akrab disapa Dea, pihaknya telah menerima informasi bahwa di tahun 2022, BLUD RSUD Mukomuko tidak lagi mengalokasikan anggaran untuk pembayaran jasa piket. ‘’Kehadiran kami disini, berkaitan dengan jasa piket. Untuk tahun 2022, jasa piket bagi kami para TKS ditiadakan lagi,’’ pungkas Dea. (nek)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: