Sabtu Besok, Vaksinasi Massal Bersama Organisasi Profesi Bidang Kesehatan
MUKOMUKO – Sabtu (13/11) besok, penyuluhan kesehatan dan vaksinasi massal bersama organisasi profesi bidang kesehatan, Ikatan Bidan Indonesia (IBI), Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan (HAKLI) dan Ikatan Ahli Apoteker Indonesia (IAI) di tiga lokasi. Desa Lubuk Gedang Kecamatan Lubuk Pinang, Desa Pondok Panjang Kecamatan V Koto dan Sinar Jaya Kecamatan Air Manjuto. ‘’Bagi masyarakat yang belum divaksin, cukup datang ke lokasi kegiatan mulai dari pukul 08.00 WIB dengan membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP),’’ begitu disampaikan Juru Bicara (Jubir) Satgas COVID-19 Kabupaten Mukomuko, Bustam Bustomo, SKM ketika ditemui di ruang kerjanya, Jum’at (12/11). Kegiatan penyuluhan dan vaksinasi massal ini, pelaksanaannya kalaborasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Mukomuko. Sesuai agenda kegiatan, pada kegiatan ini juga bakal dihadiri dokter spesialis sekaligus memberikan materi penyuluhan tentang kesehatan. ‘’Pada kegiatan ini, juga bakal dihadiri dokter spesialis sekaligus memberikan penyuluhan bidang kesehatan. Untuk itu, kita berharap, walaupun kegiatan ini di tiga lokasi yang telah ditetapkan, masyarakat dari berbagai desa bisa ambil kesempatan untuk mendapatkan vaksinasi di lokasi kegiatan,’’ demikian Bustam Bustomo. (nek)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: