Pulau Aloita
Pulau Aloita, hamparan pasir putih dan pantai berwarna biru muda yang jernih. Disini wisatawan dapat berenang dan berselancar. Pulau Aloita merupakan pulau andalan parwisata Kepulauan Mentawai karena dipulau ini terdapat resort berkelas yaitu Aloita Resort.
Jadi kalau ingin menikmati Pesona Pulau Aloita lebih lama kita dapat menyewa fasilitas di Aloita Resort.
BACA JUGA:Keseruan Melewati Rintangan dan Tantangan Berpetualang di Gunung Parang
BACA JUGA:Nikmati Liburan ke Negara Tetangga Indonesia, Inilah Tempat Wisata Gratis di Singapura
Pulau Awera
Pulau Awera berada tidak jauh dari Pulau Aloita, namun kita tetap harus menggunakan boat untuk menuju Pulau ini. Pulau Awera mempunyai pantai dengan air biru kehijauan serta mempunyai banyak trumbu karang.
Pantai di Pulau Awera mempunyai air yang tenang sehingga cocok untuk snorkeling dan diving. Dipulau ini tersedia Resort Awera dan juga resort-resort kecil yang disediakan penduduk disekitar dipulau ini.*