Bersama Masyarakat, Pemdes Sido Makmur Gelar Musrenbangdes Tahun 2023

Rabu 21-12-2022,11:00 WIB
Editor : Radar Mukomuko

AIR MANJUTO, RADARMUKOMUKO.COM - Musyawarah Rencana Pembangunan Desa atau Musrenbangdes digelar oleh seluruh desa di Kabupaten Mukomuko, menjelang pergantian tahun 2022. Salah satunya dilaksanakan oleh masyarakat Desa Sido Makmur, Kecamatan Air Manjuto. Kades Sido Makmur, Fauzi Amir Asy' Sby, SE mengatakan, kegiatan Musrenbangdes kali ini menitik beratkan pada rencana pembangunan ditahun 2023 mendatang. Yang mana pihak desa mengusulkan rencana pembangunan kepada Pemerintah Kabupaten Mukomuko dan Pemerintah Provinsi Bengkulu.

"Pemdes Sido Makmur sudah melaksanakan musyawarah dengan masyarakat. Membahas skala prioritas yang mana ingin diusulkan, namun tidak keluar dari perencanaan di RPJMDes," jelasnya.

Sementara Camat Air Manjuto, Sugiyanto, S. Pd berharap melalui kegiatan tersebut, diharapkan rencana pembangunan tahun 2023 lebih matang. Sehingga program skala prioritas yang sudah direncanakan ditahun 2023 bisa dilakukan di awal tahun anggaran. Sugiyanto mengakui, Musrenbangdes kali ini persoalan infrastruktur masih menjadi topik pembahasan utama di setiap desa. Khususnya akses jalan utama milik desa dan jalan  akses pertanian. Terutama akses pertanian sangat membutuhkan perhatian serius dari Pemerintah Daerah Mukomuko.

"Kita merencanakan lebih awal untuk TA 2023. Tujuannya adalah dengan perencanaan yang matang harapannya pembangunan bisa tepat dan masuk skala prioritas. Karena rencana pembangunan ini  anggaran pemerintah," tutup Sugiyanto. (api)

Kategori :