Bupati Mukomuko Didampingi PUPR Tinjau Pengaspalan Jalan Desa Air Hitam dan Retak Ilir, Sumber DBH Sawit

Bupati Mukomuko Didampingi PUPR Tinjau Pengaspalan Jalan Desa Air Hitam dan Retak Ilir, Sumber DBH Sawit

Bupati Mukomuko Didampingi PUPR Tinjau Pengaspalan Jalan Desa Air Hitam dan Retak Ilir, Sumber DBH Sawit--Sumber Foto : Ibnu Rusdi/RMONLINE.ID

MUKOMUKO, RMONLINE.ID – Bupati Mukomuko H. Sapuan, SE., MM., Ak., CA., CPA., CPI didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko, Apriansyah, ST., MT beserta jajaran tinjau hasil rekonstruksi pekerjaan pengaspalan jalan Desa Air Hitam dan Retak Ilir pada Jumat, 30 Agustus 2024. 

Sumber pembiayaan kegiatan pengaspalan ruas Jalan Desa Air Hitam Bumi Mekar Jaya menuju Teluk Bakung Kecamatan Pondok Suguh dan ruas jalan Retak Mudik Retak Ilir Kecamatan Ipuh melalui program Dinas PUPR Mukomuko tahun ini, bersumber dari Dana Bagi Hasil (DBH) sawit yang diterima Pemkab Mukomuko

BACA JUGA:Buktikan Merah Mu! Presidium Pemekaran Mukomuko Minta Dewan Baru Jangan Sekedar D3 dan DL

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Aspal 4 Ruas Jalan dengan Sumber Dana DBH Sawit

‘’Hari ini kami turun bersama Dinas PUPR meninjau hasil pembangunan infrastruktur jalan di Desa Air Hitam dan Retak Ilir. Jalan ini kami bangun dengan sumber pembiayaan dari APBD, dari sektor anggaran DBH sawit,’’ kata Bupati Mukomuko, H. Sapuan di Mukomuko, Jumat, 30 Agustus 2024.

Peninjauan ini, kata Bupati Mukomuko, untuk memastikan pelaksanaan pekerjaan dapat berjalan lancar dan tuntas sesuai dengan progres rencana. 

‘’Kami berterima kasih kepada Dinas PUPR beserta jajaran, dan terkhusus kepada masyarakat desa yang senantiasa peduli, mendukung pelaksanaan pembangunan. Alhamdulillah, hasil pekerjaan cukup memuaskan, dan hendaknya membawa manfaat besar bagi masyarakat,’’ kata Bupati Sapuan. 

BACA JUGA:Syarat Seluruh Calon Bupati dan Wakil Bupati Mukomuko Masih Kurang

BACA JUGA:Mari Kenali Sejak Dini! Inilah Gejala-Gejala yang Menunjukan Seseorang Mengidap ADHD

Sebelumnya, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko, Apriansyah, ST., MT mengungkapkan, tahun ini pertama dilaksanakan kegiatan pengaspalan jalan yang bersumber dari DBH sawit. 

Terkhusus di Kabupaten Mukomuko, kata Apriansyah, infrastruktur jalan masyarakat yang menjadi target pembangunan dengan sumber dana DBH sawit menyentuh 3 wilayah kecamatan. 

‘’Tahun ini ada 4 kegiatan pengaspalan jalan yang bersumber dari DBH sawit, kegiatan itu di 4 lokasi,’’ kata Apriansyah di Mukomuko, Jumat, 30 Agustus 2024. 

Apriansyah menjelaskan, anggaran DBH sawit yang diterima Pemerintah Kabupaten Mukomuko dari pemerintah pusat pada tahun 2023, dialokasikan untuk 2 kegiatan pengaspalan.  

Pertama, kata Apriansyah, kegiatan pengaspalan ruas jalan menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah dari Desa Pondok Batu, Kecamatan Kota Mukomuko. Kedua, pengaspalan ruas jalan Desa Air Hitam, Bumi Mekar Jaya (BMJ) ke Teluk Bakung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: