Keindahan serta Keunikan Pulau Kisar Maluku Barat Daya,Terdapat Domba Israel
Keindahan serta Keunikan Pulau Kisar Maluku Barat Daya,Terdapat Domba Israel--
RADARMUKOMUKO.COM – Indonesia memang menjadi negara yang kaya akan keberagaman baik alam maupun kebudayaannya.
Salah satu kekayaan yang di miliki Indonesia tersimpan di Pulau Kisar yang masuk dalam kawasan Kabupaten Maluku Barat Daya, Maluku.
Pulau Kisar memiliki keindahan serta keunikan yang berbeda di antara Pulau lainnya.
Salah satunya adalah menjadi daerah yang terkenal akan seni cadas yang paling banyak.
BACA JUGA:Benarkah Kata Ambulans, Bioskop, Handuk, Kantor dan Sekolah Berasal dari Bahasa Belanda?
BACA JUGA:Ingin Maju Berkembang UMKM Harus Mampu Bersaing Ikuti Toko Online, Berikut Caranya
Seni cadas merupakan salah satu kesenian melukis rumah-rumah tua, baik patung maupun lutur sebagai penanda hunian di masa dulu.
Di Pulau Kisar terdapat banyak kali seni-seni ukiran prasejarah yang tersebar hampir di sepanjang objek.
Tidak heran jika Pulau Kisar menjadi salah satu pusat perhatian para peneliti maupun arkeolog baik dalam maupun luar negeri.
Pulau Kisar juga memiliki berbagai peninggalan pada masa VOC, serta peninggalan leluhur berupa rumah tua adat Raja Wonreli.
Di Pulau Kisar juga terdapat sebuah bukit yang di namakan Bukit Meditasi yang menjadi wisata religi oleh masyarakat setempat.
Selain peninggalan sejarah, Pulau Kisar juga memiliki keindahan alam yang menakjubkan diantaranya Pantai Umum, Pantai Widow, Pantai Kiasan bahkan terdapat objek wisata gembala domba.
Uniknya domba-domba yang ada di Pulau Kisar memiliki ciri khas dan unik seperti Domba di Israel.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: