Dilanda Gelombang Panas, Sejumlah Orang di Korea Selatan Dikabarkan Tewas

Dilanda Gelombang Panas, Sejumlah Orang di Korea Selatan Dikabarkan Tewas

Dilanda Gelombang Panas, Sejumlah Orang di Korea Selatan Dikabarkan Tewas--

RADARMUKOMUKO.COM – Perubahan cuaca yang sangat ekstrem kini tengah menyerang negara Korea Selatan.

Pada sebagian wilayah di Korea Selatan di landa gelombang panas yang sangat ekstrem.

Wilayah-wilayah tersebut di Provinsi Jeolla Selatan, sebagian Provinsi Gyonggi, serta wilayah yang mengelilingi Seoul.

BACA JUGA:Sukses Jadi AgenBRILink, Ibu Muda Asal Ciamis Angkat Ekonomi Keluarga

Akibat gelombang panas yang ekstrem suhu di Korea Selatan mencapai 35 derajat celcius dalam kurun waktu 2 hari berturut-turut.

Sehingga membuat pemerintah memberikan peringatan kepada seluruh penduduk.

Gelombang panas yang melanda Korea Selatan tersebut mengakibatkan sejumlah orang tewas.

BACA JUGA:Tradisi Suku Neur, PriaHarus Serahkan 40 Ekor Sapi Untuk Calon Istri

Dari data Otoritas Kesehatan Korea orang-orang yang meninggal di akibatkan karena memiliki penyakit yang berhubungan dengan suhu panas.

Bahkan terdapat seorang berusia lanjut di Provinsi Gyongsang Utara yang meninggal akibat gelombang panas di saat sedang bertani.

Suhu yang terus meningkat di beberapa wilayah di Korea Selatan, membuat Badan Meteorologi menghimbau kepada seluruh penduduk untuk menjaga kesehtan.

BACA JUGA:Ingin Wajah Anda Tampak Glowing Tanpa Harus Menggunakan Skincare, Cukup Lakukan Ini

Selain itu juga masyarakat di sarankan untuk memperbanyak mengkonsumsi air putih serta mengurangi keluar rumah.

Perubahan cuaca yang sangat ekstrim yang terjadi di Korea Selatan di perkirakan juga akan menyebabkan terjadinya hujan yang tiba-tiba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: