Telat Bangun Sahur? Jangan Sampai Ngga Makan! Coba Tips Menu Sahur Dadakan Berikut

Telat Bangun Sahur? Jangan Sampai Ngga Makan! Coba Tips Menu Sahur Dadakan Berikut

Menu Ramadhan-Ilustrasi-radarmukomuko.com

RADARMUKOMUKO.COM - Bagi sebagian orang, bangun sahur merupakan hal yang cukup memberatkan. Dimana kita harus bangu dini hari hanya untuk makan dan tentunya mengurangi waktu istirahat kita membuat terkadang menjadi telat bangun sahur.

Telat bangun sahur bisa dialami oleh siapa saja, bahkan berlaku juga untuk para ibu-ibu yang harus menyiapkan menu sahur terlebih dahulu.

BACA JUGA:Berhijab Malah Bikin Berdosa, Lantaran Gaya Yang Dipakai Seperti Ini lo?

BACA JUGA:BLACKPINK Sukses Bikin Heboh Dunia Usai Tampil di Coachella 2023

Karena padatnya aktivitas yang dilakukan di siang hari lah tak jarang jika banyak orang yang akhirnya terlambat untuk bangun sahur dan akan membuat seorang tersebut Panic karena belum sempat membuat menu makanan untuk keluarga yang sehat dan bergizi.

Namun hal tersebut tidak perlu diragukan lagi. Menurut Dokter Psesialis gizi dr. Christopher Adrian, M Gizi, SpGK memberikan tips kilat menu sahur yang bergizi.

Menu sahur ini bisa kamu coba saat kamu mengalami telat bangun sahur karena untuk cara membuatnya sungguh mudah dan cepat.

BACA JUGA:Ini Perbedaan Shalat Ied dengan Jumat, Berserta Hukum dan Bacaanya

BACA JUGA:Habis Tengak Miras, IRT Ditusuk Pisau Hingga Tewas

Ia menyarankan bahwa jika kita mengalami telat bangun sahur pastikan kita membuat makanan yang memiliki kandungan karbohidrat, protein, lemak, dan serat.

Tak hanya itu, ia juga menegaskan bahwa hal terpenting dalam menu sahur yaitu komposisi makanan yang seimbang. Jika seseorang tidak mengkonsumsi makanan yang seimbang, maka terdapat resiko mengalami Defisiensi protein dan kekurangan vitamin pada tubuh.

Beberapa contoh menu sahur kilat yang bisa dijadikan rekomendasi saat telat bangun sahur seperti Telur Dadar, Sayur Sawi, atau Mie Instan dengan tambahan sayur didalamnya.

“ pilih saja, karbohidrat, yang paling simple apa? Roti gandum misalnya. Protein yang paling cepat kita konsumsi, telur. Tambahkan sayuran, potongan tomat, potongan Timun. Kita bikin omelet. Jadi to balance. Ada karbohidrat, protein, lemak, serat. Bikin deh Sandwich. Tambah asupan susu dan buah, “ kata dr. Christopher.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: