Newcastle Vs Chelsea : Akankah Kemenangan Kembali jadi Milik The Blues

Newcastle Vs Chelsea : Akankah Kemenangan Kembali jadi Milik The Blues

Pekan ke 16 Liga Inggir Newcastle Vs Chelsea di St James' Park, Minggu 13 November 2022--

RADARMUKOMUKO.COM - Pekan ke 16 Premier League bakal menampilkan pertandingan menarik, salah satunya partai Big Match antara Newcastle United Vs Chelsea di St. James’ Park pada Minggu, 13 November 2022 Pukul 00.30 WIB.

Di musim ini, The Magpies berhasil membuat kejutan di Premier League. Tim asuhan Eddie Howe neik ke jajaran papan atas usai menduduki peringkat tiga klasemen dengan raihan 27 poin.

Newcastle tidak terbendung dalam laga terakhirnya di Liga Inggris. Mereka hanya sempat sekali bermain imbang, sebelum meraih kemenangan beruntun dari Everton, Tottenham Hotspurs, Aston Villa dan Southampton.

Sedangkan Chelsea di bawah asuhan Graham Potter, klub asal London Barat itu belum mencapai hasil yang konsisten di Liga Premier League. Mereka hanya mampu mengoleksi 21 poin, tertinggal 6 poin dari calon lawanya di pekan 16 ini.

Chelsea yang sebelumnya sudah menargetkan masuk empat besar sebelum masa jeda Piala Dunia 2022 November mendatang. Tidak sesuai harapan, tim di bawah asuhan pelatih baru tersebut malah takluk dari 0-1 dari Arsenal pada Minggu, 6 November 2022.

Di ajang Carabao Cup yang di helat beberapa waktu lalu, The Blues kembali menuai kekalahan dari Manchester City dengan dua gol tanpa balas.

Bisakah Chelsea kembali meraih kemenangan di markas Newcastle,  ataukah anak asuhan Graham Potter menjadi korban keganasan The Magpies pekan ini.(**)

 

Prediksi Susunan Pemain

Newcastle United: Nick Pope, Dan Burn, Sven Botman, Fabian Schar, Kieran Trippier, Bruno Guimarães, Joe Willock, Sean Longstaff, Jacob Murphy, Miguel Almirón, Callum Wilson.

Chelsea: Kepa Arrizabalaga, Marc Cucurella, Thiago Silva, Trevoh Chalobah, Mateo Kovacic, Jorginho, Conor Gallagher, Raheem Sterling, Christian Pulisic, Kai Havertz, Pierre-Emerick Aubameyang.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: