Anggota Kabinet Prabowo Berseragam Loreng, Bangun Jam 4 Pagi

Sabtu 26-10-2024,07:00 WIB
Reporter : Amris
Editor : Amris

Menurut dia, Prabowo meminta jajarannya untuk bekerja sebagai tim. "Kita harus bergerak seirama dengan tujuan yang sama. Pemerintah itu tidak bekerja sendiri-sendiri, melainkan sebagai tim," kata Prabowo seperti dikutip Hasan Nasbi.

Prabowo menjelaskan, kerja sama tim terbaik dapat dilihat dari sepak bola, yaitu semua pemain harus memiliki keyakinan dan tujuan yang sama. Terkait hal itu, para menteri Kabinet Merah Putih juga harus menyadari mereka sedang berkompetisi dengan negara-negara lain.

Sebelumnya, para menteri, wakil menteri, kepala badan, utusan khusus, penasihat khusus, dan staf khusus berkumpul di Lapangan Sapta Marga pada pukul 05.15 WIB untuk menjalani latihan baris-berbaris.*

Kategori :