Sapuan – Wasri Siap Menuju Pilkada Mukomuko dengan 5 Parpol Pengusung

Selasa 27-08-2024,19:06 WIB
Reporter : Ibnu Rusdi
Editor : Ibnu Rusdi

MUKOMUKO, RMONLINE.ID – Pasangan petahana, Sapuan – Wasri siap menuju Pilkada Mukomuko 2024.

Kabar terbaru, pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Mukomuko, Sapuan – Wasri akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dengan 5 partai politik pengusung pada Kamis, 29 Agustus 2024 mendatang.  

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Tingkatkan Pengawasan Alat UTTP untuk Lindungi Konsumen

BACA JUGA:Paslon Bupati Mukomuko Edwar Setiawan - Ruslan Menuju KPU Mukomuko, Ada Ichwan Yunus

‘’Insyallah, jika Tuhan mengizinkan kita bersama buk Wasri akan berlabuh ke KPU untuk Pilkada Mukomuko,’’ kata Bupati Mukomuko, H. Sapuan ketika dihubungi, Selasa, 27 Agustus 2024. 


Sapuan – Wasri Siap Menuju Pilkada Mukomuko dengan 5 Parpol Pengusung--Sumber Foto : Ibnu Rusdi/RMONLINE.ID


Sapuan – Wasri Siap Menuju Pilkada Mukomuko dengan 5 Parpol Pengusung--Sumber Foto : Ibnu Rusdi/RMONLINE.ID

Menuju Pilkada Mukomuko 2024, pasangan Sapuan – Wasri telah telah mengantongi dukungan rekomendasi B1 KWK dari 5 partai politik.

‘’Kami mendaftar ke KPU dengan 5 partai pengusung, mohon doanya dan doa dari masyarakat Kabupaten Mukomuko,’’ ucap Sapuan. 

BACA JUGA:Masyarakat Tumpahkan Harapan Sapuan – Wasri Melanjutkan Pembangunan di Kabupaten Mukomuko

BACA JUGA:Dewan Guru Apresiasi Kepedulian Desa Nenggalo Terhadap Pendidikan, Bantu Bangun Pagar Sekolah

Adapun partai politik pengusung pencalonan pasangan Sapuan – Wasri pada Pilkada 2024, yakni Partai Demokrat, Partai Perindo, Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Gelora. Masing-masing 5 parpol ini telah menerbitkan rekomendasi B1 KWK untuk pasangan Sapuan – Wasri.

Kategori :