Disangka Mekanan Dari Luar Negeri, Ternyata Nama Kue Ini Adalah Singkatan

Rabu 18-10-2023,18:30 WIB
Reporter : Tim Redaksi RM
Editor : Tim Redaksi RM

RADARMUKOMUKO.COM - Di manapaun berada banyak orang berjualan makanan atau cemilan yang kadang memiliki nama yang aneh dan baru di telinga anda. 

Tak jarang dari segi namanya anda menduga, jika makanan tersebut asing atau berasal dari luar negeri, juga mungkin makanan jenis baru.

Namun setelah dicoba, ternyata rasanya sudah akrab dilidah dan bentuknya juga sering ditemukan, bahkan mungkin pernah dimasak sendiri.

BACA JUGA:Penyebab Rebusan Telur Susah Dikupas dan Sering Alami Pecah, Bigini Caranya

BACA JUGA:Jelang ke KPU, Relawan Anies – Cak Imin Terbentuk Hingga ke Pelosok Negeri

Sebab nama makanan itu merupakan sebuah singkat, bagkan kadang sama sekali tidak nyambung antara singkatan dengan bahan makanan tersebut. Contohnya makanan "Cuanki" merupakan singkatan dari "Cari uang jalan kaki".

Agar paham dan tidak terkecoh, berikut daftar nama makanan yang merupakan singkatan dilansir dari berbagai sumber:

- Piscok : Pisang coklak

- Batagor : Baso tahu goreng

- Ketoprak : Ketupat toge digeprak

- Cireng : Aci digoreng

- Cimol : Aci digemol

- Cimin : Aci mini

- Perkedel : persatuan kentang dan telur

- Es doger : Es dorong gerobak

Kategori :