RADARMUKOMUKO.COM – Kemarin menjadi hari yang sangat istimewa bagi seluruh masyarakat Indonesia dimanapun berada.
Pasalnya kemarin tepatnya 17 Agustus 2023 menjadi hari ke-78 Indonesia menjadi negara yang merdeka bebas dari penjajahan.
Perayaan yang di lakukan dengan hikmat terjadi di Istana Merdeka, Jakarta berlangsung dengan semangat.
BACA JUGA:Mobil Pertama Orang Indonesia Ternyata Berada di Belanda, Belum Berhasil Dikembalikan
Upacara yang di saksikan oleh para tamu undangan secara langsung di Istana Negara serta di siarkan langsung di Youtube melalui Youtube Sekretariatan Presiden ini di saksikan oleh masyarakat.
Upacara peringatan HUT ke-78 RI di Istana Negara ini di awali dengan kirab Bendera Pusaka dan Teks Proklamasi dengan megah dari Silang Monas menuju Halaman Istana Merdeka.
Pelaksanaan tersebut menjadi pengingat sejarah detik-detik proklamasi kemerdekaan Indonesia.
BACA JUGA:Setelah Proklamasi Kemerdekaan, Kondisi Politik Indonesia Masih Kacau dan Ekonomi Terpuruk
Acara yang di susul dengan berbagai pertunjukan kesenian dari berbagai budaya nusantara ini di ikuti dengan sangat antusias oleh para tamu undangan.
Selanjutnya pada pukul 10.00 WIB acara yang sangat penting dari perayaan HUT RI di mulai dengan Inpesktur Upacara di pimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo.
Semua tamu undangan serta peserta upacara terlihat hikmat dan penuh semangat saat memberikan penghormatan kepada Sang Bendera Merah Putih.
BACA JUGA:Rayakan Kemerdekaan yang Tidak Biasa, Para Influencer Dari Kota Padang Ini Gelar Upacara di Laut
Kemeriahan perayaan HUT Ke-78 RI ini juga berlanjut dengan penampilan berbagai hiburan serta kesenian di siang hari dan sore hari.
Di puncak acara pada sore hari tepatnya pukul 17.00 WIB dilakukan Upacara Penurunan Bendera Sang Merah Putih.
Momen-momen ini menjadi sebuah refleksi dari pengorbanan dan perjuangan para pahlawan untuk meraih kemerdekaan.