- Menggunakan Potongan Kulit Durian
Selain tajam, aroma dari kulit durian juga tidak disukai tikus. Letakkan potongan kulit durian tersebut di sudut-sudut rumah atau tempat gelap dan lembap.
- Menebar Bubuk Kulit Telur
Cara selanjutnya yang bisa dicoba untuk mengusir tikus adalah menebarkan kulit telur yang sudah dihancurkan menjadi bubuk. Taburkan bubuk kulit telur tersebut di tempat di mana Parents sering melihat tikus.
BACA JUGA:Pagi Ini KPU Mukomuko Masih Sepi, Empat Parpol Daftar Caleg Siang
- Lada Bubuk, Cara Alami Mengusir Tikus
Tikus tidak suka lada bubuk atau merica karena mengandung senyawa Piperin yang sangat menyengat. Taburkan lada bubuk di dekat lubang tikus atau di tempat-tempat yang sering dilewati tikus.
- Menggunakan Minyak Peppermint
Tikus tidak suka bau yang menyengat dari minyak Peppermint. Caranya mudah, celupkan beberapa kapas bola ke dalam minyak Peppermint dan tempatkan kapas tersebut di tempat dimana Parents sering menemukan tikus. Minyak Peppermint juga bisa diganti dengan minyak Jarak atau menggunakan serai.
- Mencampur Saus Cabai dan Deterjen
Campurkan saus cabai, deterjen, dan sedikit air di dalam wadah penyemprot. Jika Parents melihat tikus muncul, segera semprot dengan campuran saus cabai tersebut. Tikus akan merasa panas kemudian lari.
BACA JUGA:Mantan Bupati Mukomuko Ichwan Yunus Belum Finalkan Partai Politik, Caleg DPRD Prov atau DPR RI