Polisi Berjibaku Bantu Korban Kebakaran Empat Unit Rumah di Mukomuko
Kebakaran Empat Unit Rumah di Mukomuko, Polisi: Tak Ada Korban Jiwa-Istimewa-rmonline.id
MUKOMUKO, RMONLINE.ID – Peristiwa kebakaran di Desa Air Berau, Kecamatan Pondok Suguh, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu pada Rabu, 31 Juli 2024, siang melalap 4 unit rumah warga.
Dalam peristiwa kebakaran ini, 2 unit rumah panggung milik Darwin usia 60 tahun, dan Dayau usia 70 tahun, ludes jadi abu beserta seisinya.
Sementara 2 unit rumah lainnya, milik Mariana usia 60 tahun dan Alim usia 59 tahun mengalami kerusakan sebagian.
Dari peristiwa kebakaran ini, dipastikan tidak ada korban jiwa, sedangkan total kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Kebakaran Rumah di Air Berau Mukomuko
BACA JUGA:Dua Kader Partai Banteng Moncong Putih Siap Maju di Pilkada Mukomuko 2024
Kapolres Mukomuko, AKBP Yana Supriatna, SIK., M.Si melalui Kapolsek Pondok Suguh Iptu Hendri Sastrawan,. S.Sos membenarkan adanya peristiwa kebakaran di wilayah setempat.
‘’Peristiwa kebakaran ini merambah 4 unit rumah warga, dan tidak ditemukan korban jiwa,’’ kata Hendri Sastrawan di Mukomuko, Rabu, 31 Juli 2024.
Dikatakan Hendri, pada kejadian ini pihak personel Polsek Pondok Suguh turun ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Pihak Kepolisian Polsek Pondok Suguh membantu korban kebakaran rumah di Pondok Suguh-Istimewa-rmonline.id
Selain itu, pihak personel juga membantu warga dalam proses penyelamatan dan pemadaman kebaran.
‘’Personel turun untuk mengecek kejadian di TKP, sekaligus membantu dalam proses pemadaman api,’’ kata Hendri.
BACA JUGA:Keberatan Pemberitaan, Pihak Keluarga Terduga Pelaku Penganiayaan Sampaikan Hak Jawab
BACA JUGA:PDI Perjuangan Belum Pasti Usung Edwar dan Ruslan Untuk Balon Bupati
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: