Rekomendasi Buah-Buahan yang Dapat Mencerahkan Kulit Dari Dalam Secara Alami
Rekomendasi Buah-Buahan yang Dapat Mencerahkan Kulit Dari Dalam Secara Alami-Ilustrasi -Berbagai Sumber
2. Buah Pepaya
Buah Pepaya mengandung enzim yang disebut papain, yang bertindak sebagai exfoliant alami, mengelupas sel-sel kulit mati, dan meningkatkan pergantian sel.
Mengonsumsi pepaya dapat menghasilkan kulit yang lebih halus dan cerah. Selain itu, pepaya juga kaya akan vitamin A, C, dan E, serta antioksidan yang menutrisi dan melindungi kulit dari kerusakan.
3. Buah Alpukat
Buah Alpukat direkomendasikan sebagai buah yang bagus untuk kulit karena diperkaya dengan vitamin E sehingga dapat menjaga kulit agar tetap cerah, sehat, dan tampak awet muda.
Bahkan, alpukat juga kaya akan lemak sehat yang dapat mempertahankan elastisitas serta mempercepat proses penyembuhan luka atau iritasi pada kulit.
Untuk mengonsumsi buah alpukat, kamu juga dapat menjadikannya sebagai bahan campuran untuk salad buah atau sebagai jus buah segar yang bisa dinikmati di siang hari.
4. Buah Delima
Delima menjadi rekomendasi buah untuk mencerahkan kulit berikutnya karena memiliki kandungan polifenol yang dapat melawan radikal bebas serta menjaga sirkulasi darah guna mengoptimalkan proses detoksifikasi.
Mengonsumsi buah delima secara rutin juga dipercaya mampu mendorong proses regenerasi sel yang secara tidak langsung dapat menghambat timbulnya kerutan dan garis halus pada wajah.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: