Inilah Fakta Menarik Tentang Film AVATAR: THE LAST AIRBENDER yang Tayang Di Netflix
Inilah Fakta Menarik Tentang Film AVATAR: THE LAST AIRBENDER yang Tayang Di Netflix-Istimewa-Berbagai Sumber
Dengan setiap episode yang kemungkinan akan memiliki durasi antara empat puluh hingga satu jam, karakter-karakter akan memiliki lebih banyak waktu untuk berkembang.
2. Pencipta Serial ini Memutuskan untuk keluar
Antusiasme para penggemar meningkat ketika Netflix mengumumkan rencana mereka untuk membuat adaptasi live-action dari salah satu film animasi paling populer, AVATAR: THE LAST AIRBENDER pada tahun 2018.
Para Penggemar sangat senang saat mendengar kabar saat mengetahui bahwa Michael DiMartino dan Bryan Konietzko, yang merupakan pencipta animasi ini bertanggung jawab atas kesuksesan serial aslinya, akan terlibat langsung dalam proyek ini.
BACA JUGA:11 Merk Sepatu Roda Terbaik Untuk Seluruh Kalangan Usia
Namun, 2 tahun setelah pengumuman adaptasi live action dari Netflix, Michael DiMartino dan Bryan Konietzko mengumumkan bahwa mereka akan meninggalkan proyek ini.
Perbedaan besar mereka dan Netflix tentang bagaimana cerita dan karakter harus diperlakukan dalam versi live action menentukan keputusan itu.
3. Daftar Pemain
Netflix tetap memboyong Michael Dante DiMartino dan Bryan Konietzko sebagai produser serial ini untuk menempatkan Serial Film inj sesuai dengan alur cerita versi animasinya.
Netlix telah memperlihatkan beberapa karakter utama dalam first Look di AVATAR: THE LAST AIRBENDER. Karakter utama, Aang akan dipernakan oleh Gordon Cormier.
Gorden Cormier merupakan aktor cilik kelahiran 2009 asal Kanada yang sudah dikenal untuk serial Lost in Space pada 2019 dan The Stand pada 2020 lalu.
Selain Gordon, terdapat pula aktris berdarah Kanada-Amerika, Kiawentiio Tarbell yang akan mengisi karakter Katara.
Kakak Katara, yaitu Sokka akan diperankan oleh Ian Ousley yang pernah bermain di seri populer Netflix 13 Reasons Why. Sangg pangeran dari Negara Api, Zuko akan diperankan oleh aktor Amerika, Dallas Liu.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: