Kebaikan Cenderung Mengantarkan Ketenangan, Ustadz Adi Hidayat: Jadi Orang Baik Itu Pasti Tenang

Kebaikan Cenderung Mengantarkan Ketenangan, Ustadz Adi Hidayat: Jadi Orang Baik Itu Pasti Tenang

Kebaikan Cenderung Mengantarkan Ketenangan, Ustadz Adi Hidayat: Jadi Orang Baik Itu Pasti Tenang--

RADARMUKOMUKO.COM - Ustadz Adi Hidayat, seorang ulama yang dikenal sebagai penceramah dan pengajar Alquran, mengajak umat Islam untuk menjadi orang baik dalam segala hal. Menurut beliau, kebaikan itu akan cenderung mengantarkan kita pada ketenangan, baik di dunia maupun di akhirat.

Dalam salah satu ceramahnya yang diunggah di kanal YouTube Adi Hidayat Official, Ustadz Adi Hidayat menjelaskan bahwa orang yang beriman akan mendapatkan ketenangan dengan praktis melalui sholat secara gratis dan cuma-cuma.

Iman sendiri berdasarkan kata di dalam ayat suci Alquran, mengandung makna awal Amnu yang berarti 'tenang'. Sebab, orang beriman juga akan mendapatkan kedamaian dan tenang dalam segala situasi.

Ustadz Adi Hidayat juga mengutip sebuah hadis riwayat Ahmad yang menyatakan bahwa orang mukmin itu semua yang dilakukannya baik, dan tidak ada yang seperti itu kecuali orang mukmin.

BACA JUGA:Ingat, kata Ustadz Adi Hidayat, Allah Tunggu Taubat Orang yang Berbuat Maksiat Sampai Akhir Hayatnya

BACA JUGA:Catat, Kata Ustadz Adi Hidayat, Setiap Hamba Akan Merasakan Ujian yang Berat Sesuai dengan Tingkatannya

Apabila mendapatkan kebahagiaan ia bersyukur dan bersyukur itu baik baginya. Dan apabila ia tertimpa kesengsaraan ia sabar, dan sabar baginya adalah baik.

"Ketika suka dia bersyukur, ketika duka ia bersabar, dan itu yang punya Alhamdulillah cuma Islam," kata Ustadz Adi Hidayat.

Ustadz Adi Hidayat kemudian menyampaikan bahwa kita boleh menjalani kehidupan dengan pekerjaan apapun selama kita tetap menjadi orang baik.

"Jadi apapun saya, anda, kita, silahkan, mau jadi pejabat, boleh, mau jadi pengusaha, bagus, mau jadi ulama, silahkan, jadi atlet, silahkan, jadi apapun yang Allah titipkan kepada kita, prinsipnya, jadi orang baik," ujar beliau.

Ustadz Adi Hidayat juga menegaskan bahwa kebaikan itu sangat mahal dan berharga. Ia pun mengatakan bahwa orang baik akan berpulang kepada Allah dalam keadaan tenang. "Minimal kebaikan itu akan memberikan ketenangan pada diri kita dan ketenangan itu yang mahal, hai nak, orang baik itu cenderung tenang, jadi kalau ingin tenang, jadi orang baik," tutur beliau.

"Apapun yang Allah titipkan kepada kita, nanti pulangnya pun tenang, karena baik, ya, pulangnyapun tenang, karena apa? Baik, makanya panggilan jiwanya jiwa yang tenang," tambah belia.

BACA JUGA:Kata Ustadz Adi Hidayat Konsep Keadilan dalam Islam, Adil Itu Tidak Harus Setara!

BACA JUGA:Shalawat, Kunci Sukses dan Kebahagiaan dalam Hidup Menurut Ustadz Adi Hidayat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: