Pemdes Diminta Manfaatkan Momen Nataru

Pemdes Diminta Manfaatkan Momen Nataru

Radar Mukomuko--

Untuk Memperkenalkan Wisata Desa

LUBUK PINANG, RADARMUKOMUKO.COM - Momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) menjadi salah satu yang paling dinantikan untuk berlibur bersama keluarga dan kerabat. Untuk itu Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Mukomuko, mendorong pemerintah desa, masyarakat dan pelaku wisata untuk memanfaatkan momentum tersebut memperkenalkan destinasi yang ada di Mukomuko.

BACA JUGA:Kunjungan FKPD Mukomuko, Misa Natal Penuh Kedamaian

Kepala Disparpora Mukomuko, Agus Harvinda mengatakan, bahwa momen tahun baru jika dilihat dari tahun sebelumnya, pusat keramaian masih didominasi di Kabupaten Mukomuko. Mengingat potensi wisata yang dimiliki Mukomuko sangatlah banyak, maka ia mendorong semua pihak memanfaatkan momentum tersebut.

BACA JUGA:Saat Libur Nataru Masa Berlaku Habis, Harus Buat SIM Baru?

"Ini momentum kita memperkenalkan destinasi pariwisata yang begitu melimpah yang kita miliki. Terutama bagi pemerintah desa yang memiliki wisata baru," ujar Harvinda. 

Diakuinya, Kabupaten Mukomuko sendiri memiliki begitu banyak potensi pariwisatanya. Namun yang masih kurang saat ini yakni promosi yang dilakukan untuk memperkenalkan pariwisata itu sendiri, baik oleh masyarakat maupun pengelola. Menurutnya

BACA JUGA:BNI Kelola Jasa Penyaluran Tunjangan Bagi Karyawan PT Kimia Farma Apotek

promosi itu penting dilakukan untuk mengembangkan potensi pariwisata yang dimiliki daerah. Untuk itu, Harvinda meminta agar momentum pergantian tahun sangat dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memperkenalkan pariwisata. Terlebih pada momen tersebut menjadi momentum berkumpul bersama keluarga dan kerabat dengan berkunjung ke destinasi wisata.

BACA JUGA:Bupati Terima Bisikan Soal Sekda Mukomuko

"Ini momen sangat baik sekali, karena momen libur sekolah juga. Jadi mari sama-sama kita kenalkan pariwisata yang kita miliki," tutup Harvinda. (api)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: