Ops Keselamatan, Kapolres Mukomuko: Hindari Tindakan Pungli
MUKOMUKO, harianradarmukomuko.com – Kapolres Mukomuko AKBP, Witdiardi, SIk., MH tekankan 4 hal penting selama operasi keselamatan nala di wilayah hukum Polres Mukomuko tahun 2022. Semua petugas diingatkan selalu berdo’a dan utamakan keamanan dan keselamatan. Terpenting lagi, hindari tindakan Pungutan Liar (Pugli) dan jalani tugas dengan baik tanpa menimbulkan komplain dari masyarakat. Hal ini ditegaskan Kapolres Witdiardi ketika memimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Nala Polres Mukomuko di halaman Mapolres Mukomuko, Jalan Danau Nibung, Kelurahan Bandar Ratu, Kecamatan Kota Mukomuko, Selasa (01/03) pagi. Kepada sejumlah peserta apel dan para tamu undangan, Dandim 0428/MM Letkol CZi Rinaldo Rusdy, SIP, Pj Sekdakab Mukomuko Drs, Yandaryat, Plt. Kadis Pol PP dan Damkar Jodi, S.Pd, Plt, Kadinkes Bustam Bustomo, SKM., M.Kes dan Kepala Bidang Perhubungan Aman Setiawan, SH. Kapolres Widiardi menyampaikan bahwa sasaran operasi nala keselamatan, berupa pengguna jalan yang menggunakan kendaraan bermotor (Ranmor). Lokasi yang menjadi sasaran operasi, wilayah yang berpotensi menimbulkan kerumunan masyarakat. ‘’Operasi keselamatan ini bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Menekan angka kecelakaan lalulintas , meningkatkan disiplin masyarakat berlalu lintas dan menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalulintas (Kamtseltibcar Lantas),’’ ungkap Kapolres. Apel keselamatan nala di Mapolres Mukomuko dilaksanakan sekitar 20 menit dimulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 08.20 WIB dengan mematuhi protokol kesehatan (Prokes). Komandan apel Kaurbin Ops Sat Lantas Ipda Dedi Napitupulu, S.Ip, Perwira apel Kasat Lantas Polres Mukomuko AKP Fery Octaviari Pratama,S.Ik. Kemudian, pemimpin doa Kanit Dikyasa Sat Lantas, Ipda Harlensi dan MC Sat Binmas Bripda Ratna. Selain itu, pada pelaksanaan apel juga digelar penyematan pita operasi kepada perwakilan personel TNI, Polri dan Bidang Perhubungan oleh Kapolres Mukomuko dan disaksikan oleh sejumlah peserta apel, 1 Satuan Setingkat Pleton (SST) dari jaran perwira Polres Mukomuko, 1 SST perwakilan Kodim 0428/MM, 1 SST Bintara Remaja Polres, 1 SST Sat Samapta Polres, 1 SST Sat Lantas, 1 SST gabungan Reskrim, Intelkam dan Narkoba, 1 SST Satpol PP dan Damkar dan 1 SST personel perhubungan. (nek)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: