Di Mukomuko, Pilkades Serentak Digelar September ?
MUKOMUKO - Tahun ini, sebanyak 47 desa di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu bakal menyelenggarakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak. Kendati demikian, hingga saat ini jadwal pelaksanaan pesta demokrasi tingkat desa tersebut belum ditetapkan.
Ketika dikonfirmasi, Senin (15/2). Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Mukomuko Gianto, SH mengungkapkan, pelaksanaan Pilkades masih menunggu Raperda Pilkades serentak diketuk palu. Menurutnya, Agustus - September, Pilkades serentak sudah terjadwal.
''Raperda Pilkades serentak di tengah pandemi COVID-19 masih dibahas. Masih dalam perkiraan, kalau tidak memungkinkan di bulan Agustus, Pilkades serentak digelar September. Itupun jika kondisi daerah memungkinkan,'' ungkap Gianto.
Pelaksanaan pesta demokrasi di tengah pandemi diatur secara rinci dalam materi Raperda yang saat ini sedang dibahas di lembaga Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Mukomuko. Kata Gianto, pembahasan materi pasal yang mengatur tentang penerapan protokol kesehatan dalam pelaksanaan pemilihan ini, cukup alot.
''Regulasi Pilkades, perubahan yang signifikan berkaitan dengan pandemi COVID-19. Ini materi pasal yang paling alot dibahas dan ini bagian penting yang harus diatur secara rinci. Harapan kita, Pilkades di tengah pandemi dapat berjalan sukses dan tidak menambah klaster baru,'' demikian Gianto. (nek)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: