Di Mukomuko, Billboard Raksasa Ancam Keselamatan Warga

Di Mukomuko, Billboard Raksasa Ancam Keselamatan Warga

MUKOMUKO RM – Billboard (papan reklame) raksasa di Kelurahan Koto Jaya, Kecamatan Kota Mukomuko, Kabupaten Mukomuko ancam keselamatan warga. Pasalnya, bangunan yang tinggi menjulang, terbuat dari besi dan seng tersebut sudah mengalami kerusakan.

Warga Kelurahan Koto Jaya, Eri Yanto kepada radarmukomuko.rakyatbengkulu.com mengungkapkan, gambar berupa baliho penguasa yang sebelumnya terpasang pada billboard itu, sudah disapu bersih oleh pihak terkait. Namun kerusakan bangunan belum kunjung diperbaiki.

‘’Semua baliho pada bangunan itu sudah dibersihkan. Sebelum jatuh korban, kami warga berharap pihak terkait dapat mengambil tindakan cepat, mengatasi kerusakan bangunan itu. Kami khawatir, puing-puing bangunan yang sudah rusak itu jatuh dan menimpa warga,’’ ungkap Eri.

Eri juga menyampaikan, pihak pemerintah diharapkan cermat dalam memberikan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) untuk pendirian papan reklame. Kata Eri, sebaiknya tata letak papan reklame tidak didirikan di sekitar permukiman penduduk.

‘’Kepada pemerintah, sebelum menerbitkan izin IMB papan reklame, juga dapat memastikan lokasi dinilai  aman dan ramah lingkungan. Kemudian, standarisasi bangunan juga perlu diperhitungkan, jangan sampai bangunan papan reklame di daerah ini mengganggu aktivitas warga,’’ demikian Eri. (nek)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: