Enaknya Juara, Ini dia Resep Ketan Durian yang Pulen dan Lumer dengan Aroma Menguggah Selera

Sabtu 24-02-2024,12:00 WIB
Reporter : Intan Saputri
Editor : Fitriani

RADARMUKOMUKO.COM – Siapa nih disini yang suka sama buah durian? Sebagai pecinta durian, ada satu menu yang harus kamu coba yaitu ketan durian, ketan yang pulen dikombinasikan dengan kuah durian lumer, legit serta aromanya yang khas dipastikan menggoda selera.

Sejak dahulu, ketan dan durian dikenal sebagai jodoh bahan yang pas dan sangat cocok untuk dikombinasikan, ketan yang dimasak dengan cara dikukus ini nantinya akan disajikan dengan kuah santan dan juga gula merah yang diberi daging durian sehingga tak heran jika kudapan ini menjadi sajian yang istimewa dan disukai banyak kalangan.

BACA JUGA:Pemilihan Ulang TPS 9 Penarik Pertarungan Terakhir Caleg, Isu Politik Uang Merebak

BACA JUGA:Sosok Ibu Penjual Nasi Jagung di Mukomuko, Berhasil Kuliahkan Anak Hingga Menjadi Sarjana Kehutanan

Selain enak, kudapan yang satu ini juga mengenyangkan dan bikin nagih. Nah, mumpung sekarang lagi musim durian, yuk coba buat di rumah. Dikutip dari berbagai sumber, ini dia resep dan cara membuat ketan durian lumer:

Bahan-bahan:

Bahan ketan:

• 200 gr beras ketan

• 140 ml santan sedang

• 1/2 sdt garam

• 2 lbr daun pandan

Bahan kuah durian:

• 150 gr daging durian

• 50 gr gula merah

• 1 sdm skm

Kategori :