RADARMUKOMUKO.COM - Seperti diketahui, Selasa 6 Februari 2024, Kepala kejaksaan tinggi (Kajati) Bengkulu, Rina Virawati, SH, MH melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Mukomuko "Kapung sati ratau batuah".
Dalam kunjungannya, Kajati melaksanakan beberapa agenda, salah satunya temu ramah tamah dengan pemerintah Kabupaten Mukomuko, terkhusus lagi Forkopinda yang bertempat di kantor Kejaksaan negeri Mukomuko.
Dalam sambutannya, Rina Virawati mengapresiasi upaya dan capaian pemerintah Kabupaten Mukomuko dalam segala bidang, termasuk keberhasilan pemerintah yang bersinergi dengan Kajari Mukomuko dan unsur lainnya, mewujudkan pemenuhan kebutuhan listrik bersama PLN dengan terkoneksinya SUTT.
BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Buka Pendaftaran Lelang JPT Untuk 9 Kursi Eselon II, Ini Rinciannya
BACA JUGA:Gawat Jika Dibiarkan! Pemerintah Cegat Aktivitas Petani Cetak Sawah Baru di Mukomuko
Yang menarik lagi, Kajati menyampaikan pesan yang cukup menohok untuk bupati dan juga kejaksaan dan seluruh Forkopinda Mukomuko.
Dimana semua harus meningkatkan sinergitas dan saling koordinasi. Kajati Bengkulu melalui Kejaksaan Mukomuko berkomitmen dalam mendorong kemajuan, bersama pemerintah daerah.
Kepada bupati ia mengatakan, jika ada yang ingin dilaksanakan silahkan hubungi Kajarinya, kalaupun bupati sedang berada jauh seperti Jakarta, bisa melalui telepon.
Juga ia melihat ada warung kopi Mukomuko di depan kejaksaan, ini tempat berkumpul sambil santai, bahas apa yang perlu dilakukan bersama dan dikoordinasikan.
Kejaksaan harus selalu mendukung dan siap mendampingi agenda pemerintah daerah untuk suksesnya pembangunan dan tercapainya kemajuan untuk masyarakat.
"Tidak harus formal-formal, sambil ngopi bisa bincang-bincang dan koordinasi. Kelihatannya kopinya juga enak tuh. Atau kalau pak bupati sedang di luar mungin Jakarta, tinggal telepon, hallo, pak Kajari saya ada kegiatan mohon pendampingan. Intinya harus selalu bersinergi, bupati tinggal hubungi Kajarinya," kata Rina Virawati.
BACA JUGA:BREAKINGNEWS, Bupati Ceritakan Kondisi Mukomuko Pada Kajati Bengkulu, Dari Jalan Hingga Listrik
BACA JUGA:Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 di Mukomuko Dimulai H-2 Pemilihan
Pada awak media, Kajati menyampaikan kedatangannya ke Mukomuko dan rangka kunjungan kerja ke Kejari-kejari dan pemerintah daerah.
Kemudian yang lebih penting lagi untuk memastikan proses pemilu yang sedang berjalan dan dalam beberapa hari lagi dilakukan pemungutan suara, bisa berjalan dengan baik.