MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Tahun ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko, Provinsi Bengkulu berencana membangun gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) bersumber dari dana APBD tahun 2024.
Pembangunan gedung Mal Pelayanan Publik sebagai bagian dari strategi penguatan pelayanan publik, mempermudah masyarakat dalam urusan pemerintahan.
‘’Pemkab telah menyediakan dana sekitar Rp3,5 miliar untuk kegiatan pembangunan gedung MPP. Dananya dianggarkan di APBD 2024,’’ kata Sekretaris Daerah (Sekda) Mukomuko, Dr. Abdiyanto, SH., M.Si di Mukomuko, Senin, 29 Januari 2024.
Di berbagai daerah di Indonesia pada umumnya telah memiliki bangunan gedung Mal Pelayanan Publik dalam upaya mempermudah urusan masyarakat dalam pelayanan perizinan dan lainnya.
BACA JUGA:Rumah Pejabat Pemkab Mukomuko Disambar Petir, Begini Kondisinya
BACA JUGA:Bagi Mak – Mak yang Suka Berbelanja, Sebaiknya Hindari Pedagang Pakai Timbang Plastik, Ada Apa ya?
Dikatakan Sekda Mukomuko, pelayanan publik di gedung MPP bersifat terintegrasi dari seluruh layanan. Baik dari layanan yang dikelola langsung oleh pemerintah daerah, maupun dari instansi vertikal.
Menurut Sekda Mukomuko, bangunan gedung baru MMP yang bakal dibangun mudah terjangkau oleh masyarakat.
‘’Lokasinya masih di seputar perkantoran Pemda Mukomuko. Sesuai rencananya, di samping gedung PKK Mukomuko,’’ ulasnya.
Pembangunan gedung baru MPP bertujuan untuk mempercepat proses perizinan, meningkatkan kualitas pelayanan serta mengurangi biaya dan waktu dalam pelayanan.
MPP ini rohnya mengintegrasikan layanan, mempercepat proses serta mengurangi biaya serta waktu dalam berurusan.
‘’Pelayanan melalui MPP ini, mempercepat proses, meningkatkan kualitas layanan. Akan lebih efektif dan efisien waktu,’’ imbuhnya.
BACA JUGA:Kabar Terbaru Jalan Mukomuko – Kerinci Sudah Tembus, Melewati Kawasan TNKS
BACA JUGA:Bersamaan Dengan Pemilu, HUT Kabupaten Mukomuko Terancam Tidak Bisa Meriah
Perlu disampaikan, pembangunan gedung MPP di masing-masing daerah digencarkan agar setiap daerah memiliki satu tempat terintegrasi dalam mengakses berbagai layanan.