• Dark cooking chocolate secukupnya
BACA JUGA:Ini Cara Membuat Nasi Goreng Stroberi Ala Rumahan, Makanan Kekinian yang Wajib Kamu Coba
BACA JUGA:Inilah Manfaat Natto Bagi Kesehatan, Olahan Makanan Khas Jepang yang Memiliki Aroma yang Menyengat
Cara membuat:
1. Campurkan putih telur, gula pasir, dan cake emulsifier kemudian mixer dengan kecepatan rendah hingga berbusa kemudian ubah kecepatan tinggi hingga kental berjejak.
2. Masukkan tepung terigu, maizena, susu bubuk, dan vanili bubuk yang telah di ayak ke dalam adonan kemudian aduk dengan spatula hingga rata.
3. Tambahkan mentega cair, santan dan juga perisa pisang kemudian aduk balik perlahan hingga rata, lalu tambahakan secukupnya pewarna kuning hingga warna yang diinginkan dirasa sudah cukup.
4. Siapkan cetakan, olesi dengan margarin lalu masukan adonan dan hentakkan agar udaranya keluar.
5. Kukus adonan selama 10 menit dengan api sedang hingga matang. Angkat adonan.
6. Cairkan dark cooking chocolate dengan cara di tim, sisihkan.
7. Keluarkan bolu dari loyang kemudian olesi dengan dark cooking chocolate cair, beri motif corak mirip pisang.
8. Banana cake kukus siap dinikmati.
Demikianlah cara membuat kue bolu yang cukup mudah di praktekkan di rumah, untuk bahan-bahan di atas dapat menghasilkan kurang lebih 15 potong bolu ya.
Selamat mencoba.*