Pemkab Mukomuko Gelontorkan Rp30 Miliar untuk Kesejahteraan Petani di 2024, Ini Model Programnya

Sabtu 23-09-2023,13:55 WIB
Reporter : Ibnu Rusdi
Editor : Ibnu Rusdi

MUKOMUKO, RADARMUKOMUKO.COM – Pusat telah menetapkan anggaran sebesar Rp30 miliar lebih untuk mendukung program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko dalam mewujudkan kesejahteraan petani di daerah setempat. 

Anggaran sebesar Rp30 miliar lebih tersebut untuk mendukung pembiayaan program Pembangunan Kawasan Sentra Produksi Pangan (KSPP) di wilayah Kabupaten Mukomuko di tahun 2024.  

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mukomuko, Dr. Abdiyanto, SH., M.Si membenarkan hal tersebut. Total dana Rp30 miliar lebih tersebut, untuk pelaksanaan program kegiatan secara terfokus untuk mendukung kesejahteraan petani. 

BACA JUGA:Pengakuan Janda Muda Asal Kerinci Jambi, Terpaksa Melakukan Ini Karena Kebutuhan

Atas nama pemerintah daerah, perolehan dana untuk pembiayaan program KSPP ini patut disyukuri dan berterima kasih kepada pemerintah pusat. Kata Abdiyanto, tidak semua daerah berhasil mendapatkan kucuran dana tersebut dari pemerintah pusat. 

‘’Alhamdulillah, berkat kerja sama dan upaya yang maksimal dari kawan-kawan OPD, terutama pak Bupati yang selama ini gencar menjalin komunikasi yang baik di tingkat pusat. Kabupaten Mukomuko diberi ruang oleh pemerintah pusat untuk mendapatkan program pembangunan KSPP. Anggarannya cukup lumayan besar, mencapai Rp30 miliar lebih. Perlu diketahui, ini perdana kita dapatkan,’’ ungkap Sekda Abdiyanto. 

Anggaran Rp 30 miliar lebih ini untuk pembiayaan program pembangunan Kawasan Sentra Produksi Pangan (KSPP) di Kabupaten Mukomuko. Sumber dananya, Dana Alokasi Khusus (DAK) tematik KSPP tahun 2024.

BACA JUGA:Pemkab Mukomuko Bersyukur, Alokasi DAK Fisik 2024 Masih Bertahan Tinggi

Pembangunan KSPP merupakan program kebijakan pemerintah pusat secara prinsipnya bertujuan untuk memajukan pertanian, pengusahaan pertanian menjadi lebih produktif dan efisien. 

Dijelaskan Sekda Abdiyanto, dari total anggaran DAK tematik KSPP yang bakal ditransfer pusat ke daerah tersebut, akan dikelola oleh beberapa OPD pengampu. 

‘’Dari total dana DAK tematik program pembangunan KSPP itu, akan dikelola oleh OPD yang linear dibidangnya. Ada di Dinas Pertanian dan sebagian di Dinas PUPR,’’ ulasnya. 

Berdasarkan Surat Keputusan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI Nomor S-128/PK/2023 tentang ketentuan alokasi DAK fisik tahun 2024. Secara rinci dapat diketahui bahwa DAK tematik program KSPP akan dikelola oleh dua OPD pengampu. 

Pagu dana program DAK fisik KSPP Bidang Pertanian yang bakal dikelola oleh Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko sebesar Rp19,09 miliar.

Kemudian, program tematik KSPP bidang jalan yang bakal dikelola Dinas PUPR Mukomuko, dengan pagu dana sebesar Rp9,1 miliar. Selain itu, Dinas PUPR juga kebagian DAK fisik program KSPP bidang irigasi sebesar Rp2,2 miliar. *

Kategori :