PDIP Mukomuko Buka Pendaftaran Caleg, Siap Tampung Sosok Merakyat

Jumat 16-09-2022,20:12 WIB
Reporter : Ibnu Rusdi

RADARMUKOMUKO.COM – Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kabupaten Mukomuko membuka pendaftaran bakal calon legislatif (Caleg) untuk Pemilu 2024. Pendaftaran gelombang pertama dimulai tanggal 15 hingga 27 September mendatang. 

BACA JUGA:Dinas LH Mukomuko Bakal Gandeng Komisi III, Selidiki Limbah Pabrik

Hal ini disampaikan disampaikan Ketua Tim Penjaringan Bakal Caleg DPC PDP Perjuangan Kabupaten Mukomuko, Sigit Wahyoko, S.Pd kepada radarmukomuko.com, Jum’at (16/09/2022). Dikatakan Sigit, pendaftaran bakal Caleg dapat dilaksanakan di Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mukomuko, Desa Kota Praja, Kecamatan Air Manjuto. 

‘’Sejak pertama dibuka pendaftaran, sementara sudah mendaftar 6 orang bakal Caleg. 5 orang untuk bakal calon kabupaten dan 1 ke provinsi,’’ ungkap Sigit. 

BACA JUGA:Belum Damai, Kapolres Bakal Cek Laporan Tindakan Oknum Dewan Mukomuko

Tim penjaringan bakal Caleg PDI Perjuangan Mukomuko berjumlah 5 orang. Diketuai tim Sigit Wahyoko, Sekretaris I Muhammad Muktar Ali, Sekretaris 2 Dwi Saputra, S.Kom serta dua orang  anggota Naswardi dan Afni.

‘’Penjaringan ini bagian dari upaya, mencari sosok Caleg PDI P yang benar-benar memiliki kemauan untuk maju sebagai calon. Dan siap mencapai target, PDI Perjuangan pemenang Pemilu 2024,’’ imbuhnya. 

BACA JUGA:Ngobrol Bareng Wartawan, Kapolres Mukomuko: Saya Siap Door Stop Berikan Keterangan

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mukomuko, Dedy Kurniawan, S.Sos menyampaikan, pembentukan tim penjaringan bakal calon legislatif sesuai dengan instruksi DPP dan petunjuk DPD PDI Perjuangan Provinsi Bengkulu. 

Sesuai dengan petunjuk DPP, kata Dedy, bakal calon yang telah mendaftar di PDI Perjuangan juga akan mengikuti fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan). 

‘’Kita berupaya semaksimal mungkin, mencari sosok yang merakyat. Yang siap memenangkan partai pada Pemilu nanti. Setelah jumlah bakal calon terpenuhi, nanti mereka (pendaftar) juga akan mengikuti fit and proper test. Yang pastinya, PDI Perjuangan Kabupaten Mukomuko siap menang di pemilihan legislatif dan di Pilpres,’’ demikian Dedy Kurniawan. (nek)

 

Kategori :